Jadwal Games of the Future Mobile Legends 27 Februari 2024, Ada RRQ dan ONIC!

Mobile Legends Bang Bang adalah game Multiplayer Online Battle Arena terkemuka yang di kelola oleh Moonton sebagai sang developer. MPL Indonesia dan MDL Indonesia menjadi dua ajang turnamen skala lokal yang tertinggi di Indonesia.

Sebelum memulai season baru, Mobile Legends hadir di turnamen Phygital Games of the Future 2024 yang digelar di negara russia. Turnamen ini menghadirkan Mobile Legends menjadi salah satu kategori yang diperlombakan.

RRQ Hoshi dan ONIC Esports menjadi team perwakilan dari MPL Indonesia. Mereka sudah melewati pertandingan debutnya kemarin. RRQ Hoshi meraih kemenangan 2-0 dari team Lilgun. Sementara ONIC Esports juga memenangkan pertandingan dengan skor 2-0 melawan team Flash.

Pertandingan Mobile Legends Bang Bang di Phygital Games of the Future terus berlanjut. Hari ini, mereka akan kembali bertanding di turnamen yang diselenggarakan di russia.

Jadwal Pertandingan 27 Februari 2024

Pada hari kedua ini, akan ada 8 pertandingan dari empat grup. Ini merupakan pertandingan kedua dari masing-masing grup yang berisi empat team di dalamnya.

  1. Team Lilgun vs Burmese Ghouls (18.00 WIB)
  2. S2G vs Homebois (18.00 WIB)
  3. Deusvult vs RRQ Hoshi (19.50 WIB)
  4. Twisted Minds vs AP Bren (19.50 WIB)
  5. Nightmare vs Fire Flux (21.40 WIB)
  6. KBG vs Team Flash (21.40 WIB)
  7. RCC vs Blacklist International (23.30 WIB)
  8. Burn X Flash vs ONIC Esports (23.30 WIB)

RRQ Hoshi akan bertanding melawan Deusvult di lanjutan pertandingan Group Stage kali ini. ONIC Esports akan berhadapan dengan Burn X Flash pada pertandingan kedua mereka.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie