M14 Free Fire Nerf, Masih Layak Digunakan di FF?

Salah satu jenis AR yang cukup menarik adalah DMR. Senjata-senjata ini termasuk kedalam M14, SKS, dan SVD. Mereka adalah senjata yang aneh karena bisa dibilang sebagai AR tetapi juga bisa dibilang masuk kedalam sniper.

Kali ini ada kabar tentang M14 Free Fire terkena nerf, masih layak digunakan?. Seperti yang kita ketahui, Senjata AR memang diberkahi dengan pilihan yang sangat banyak. Ada AR yang sangat kuat di jarak dekat. menengah, dan jauh. Tidak hanya itu, stat senjata AR sangat beragam dan sebagian besar bahkan terbilang sangat seimbang. Oleh sebab itu AR menjadi senjata utama bukanlah hal yang jarang.

Salah satu jenis AR yang cukup menarik adalah DMR. Senjata-senjata ini termasuk kedalam M14, SKS, dan SVD. Mereka adalah senjata yang aneh karena bisa dibilang sebagai AR tetapi juga bisa dibilang masuk kedalam sniper. DMR adalah senjata diantara AR dan sniper.

Sudah jarang dilirik orang akhirnya beberapa update lalu senjata-senjata ini mendapatkan buff. Mulai menjadi senjata yang sangat mematikan tentu beberapa orang berpendapat bahwa senjata DMR bisa mengguncang meta. Tetapi hal ini tidak termasuk M14 sepertinya.

Kali ini mari kita bahas mengenai M14 Free Fire nerf. Dari ketiga senjata DMR ini M14 terkena sial. Padahal sebagai DMR senjata ini tidak memiliki damage yang begitu tinggi. Alasan orang menggunakan M14 adalah dengan range tingginya yang sangat kuat di jarak jauh.

M14 Free Fire Nerf

Balancing memang sebuah hal wajib dalam game online, terutama game yang terbilang kompetitif. Tidak terkecuali Free Fire dimana tiap bulannya selalu saja ada hal yang perlu di perbaharui. Baik dari senjata sampai karakter dan balancing minor lainnya.

Senjata merupakan hal utama yang harus diperhartikan dalam Free Fire. Sebagai faktor utama game ini dimainkan, tentu perlu ada balancing yang baik. Tanpa adanya keseimbangan dalam senjata maka akan sulit dimainkan dan tidak begitu seru.

Salah satu senjata yang menarik adalah M14 yang terkena balancing. Senjata ini adalah senjata yang cukup kuat dan underrated. M14 cukup serign digunakan akhir-akhir ini terutama setelah mendapatkan buff yang terbilang kuat.

M14 populer karena banyak hal. Pertama damage, dari segi damage memang dibandingkan Ar lainnya M14 sangatlah tinggi tetapi tidak begitu dengan DMR lainya. Lalu stat, stat M14 cukup seimbang dan baik. Terakhir adalah jarak, M14 memiliki jarak yang sangat jauh adn mematikan.

Tetapi karena itulah M14 terkena nerf. Damage maksimal miliknya yang dinaikan dari 58 jadi 59 poin terlihat seperti buff, tetapi tidak hanya itu. Damage minimal miliknya menjadi 25 dari 30. Terlihat seperti nerf dan bukan balancing saja.

Emulator Free Fire Terbaik 2020

Tetapi tenang senjata in masih sangat baik, bahkan masih kuat. Dari stat miliknya yang terkena nerf adalah damage minimal dan ini merupakan nerf kepada jarak jauh miliknya. Tetapi pada dasarnya senjata ini masih layak digunakan dan masih kuat di berbagai situasi.

Untuk kalian yang ingin menggunakna M14 gunakan saja, senjata ini masih kuat dan mematikan. Asalkan kalian perhatikan jarak penggunaan dan jangan sampai menyentuh damage minimal yang di nerf sampai 25 damage ini kalian masih bisa santai. Sangat cocok sebagai senjata kedua.

Itulah pembahasan mengenai M14 Free Fire nerf. Sebenarnya tidak begitu jauh nerf nya dan hanya berpengaruh kepada pemain jarak jauh yang sering menggunakan M14. Dalam situasi lainnya, senjata ini masih sangat kuat.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie