Mode Tembak Assault Rifle 7.62mm PUBG Mobile

Yuk, simak penjelasan kami untuk mode tembak senjata AR 7.62mm di bawah ini!

Pinterest

Senjata Assault Rifle merupakan senjata yang paling efektif penggunaannya di PUBG Mobile. Assault Rifle bisa digunakan untuk pertempuran jarak menengah, dekat, hingga jauh. Namun, bagaimana dengan mode tembak Assault Rifle?

Tidak semua senjata AR menggunakan peluru yang sama, yakni terdapat dua jenis peluru. Peluru yang paling kuat atau berdamage tinggi adalah 7.62mm, dan yang sedikit lebih ringan adalah 5.56mm.

 

Mode Tembak Assault Rifle 7.62mm PUBG Mobile

Mode Tembak Assault Rifle
zilliongamer

1. Mode Tembak Assault Rifle AKM

AKM merupakan senjata AR paling legendaris, karena kehadirannya bersamaan dengan lahirnya M416 ke dalam in-game PUBG Mobile. Senjata ini memiliki recoil yang berat karena jenis pelurunya, serta tidak adanya slot attachments untuk Grip.

Sedangkan mode tembak untuk senjata yang terkenal sebagai AK-47 di dunia asli kehidupan adalah hanya dua, yaitu Single dan Auto.

Baca Juga : Kamu Tertarik Menggunakan Senjata AR 7.62mm di PUBG Mobile? Simak Tipsnya!

 

2. M762 Beryl

M762 Beryl merupakan senjata Assault Rifle berpeluru 7.62mm dengan damage yang paling kecil. Walaupun damagenya paling kecil untuk kelas peluru 7.62mm, namun damage dari M762 ini tetap lebih besar dari senjata berdamage paling tinggi di 5.56mm yaitu M16A4.

Senjata ini juga memiliki fire rate lebih tinggi dari AKM, sehingga bisa lebih mematikan dari AKM tersebut. Sedangkan untuk mode tembaknya sendiri, Beryl memiliki mode paling lengkap yaitu Single, Burst, dan Auto.

Baca Juga : Yuk Berkenalan dengan Keluarga Senjata Peluru 7.62mm PUBG Mobile!

 

3. Groza

Groza merupakan senjata dengan damage sama dengan AKM namun fire ratenya lebih tinggi dari M762 Beryl, sudah bisa dipastikan bahwa senjata ini benar-benar mengerikan jika kalian menggunakannya di pertempuran jarak dekat.

Senjata ini hanya bisa kalian temukan di dalam Airdrop Supply atau Flare Gun Box, sedangkan untuk mode tembaknya sama seperti AKM yaitu Single dan Auto.

Baca Juga : 6 Kombinasi Senjata Assault Rifle (AR) Terbaik Free Fire (FF)

 

4. MK47 Mutant

MK47 Mutant merupakan senjata AR dengan damage paling tinggi jika kalian bandingkan dengan Groza dan AKM.

Hanya saja senjata ini memiliki recoil yang sulit untuk kalian kendalikan karena damagenya yang sangat besar tersebut. Senjata ini sering digunakan sebagai pengganti DMR, dan memiliki mode tembak yang sama dengan M16A4 yaitu Single dan Burst.

Baca Juga : 10 Senjata Assault Rifle Free Fire Terbaik 2020, Pemain FF Harus Tau!

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga artikel ini dapat membantu kalian untuk memahami tentang bagaimana perbedaan mode tembak semua senjata AR yang menggunakan peluru 7.62mm di PUBG Mobile. Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie