3 Nama dan Perbedaan Zona PUBG Mobile, Player Pemula Harus Tahu!

Apa saja nama dan perbedaan zona PUBG Mobile? Simak penjelasannya di bawah ini!

Reddit

Dari tahun 2018 bahkan hingga saat ini, PUBG Mobile masih menjadi salah satu game battle royale yang paling banyak diminati. Bukan suatu hal yang aneh, karena memang PUBG Mobile sendiri selalu memiliki hal yang unik dan tidak membosankan selama kita memainkannya. Bahkan untuk hal dasar seperti zona PUBG Mobile saja memiliki keunikan.

Nah, bagi kalian player pemula PUBG Mobile, ada beberapa hal dasar yang harus kalian pahami saat bermain mode Classic di PUBG Mobile, salah satunya adalah jenis-jenis zona PUBG Mobile.

3 Nama dan Perbedaan Zona PUBG Mobile

zona pubg mobile
NoypiGeeks

 

1. Blue Zone

Blue Zone adalah zona yang dapat mengikis darah kalian secara perlahan jika kalian berada di dalamnya. Blue Zone adalah area yang harus kalian hindari, karena Blue Zone sendiri menandai bahwa kalian harus segera memasuki Safe Zone.

Baca Juga : Sering Berada di Posisi Terkunci oleh Musuh PUBG Mobile? Begini 5 Cara Mengatasinya!

Apakah Blue Zone berbahaya? Jawabannya adalah iya. Blue Zone akan menjadi sangat berbahaya bahkan bisa membunuh kalian secara cepat ketika sudah memasuki Blue Zone fase ke 5 sampai 8 atau bahkan 9.

Ketika memasuki Blue Zone fase akhir, tiap detiknya darah kalian bisa terkuras sebanyak 10-11%. Bahkan jika kalian telat melakukan healing, kalian bisa terbunuh secara instan karena waktu untuk pemakaian healer pun masih kalah cepat dari Blue Zone fase akhir.

Baca Juga : M1014 PUBG Mobile Hingga Late Game Classic Mode, Begini Caranya!

 

2. White Zone / Safe Zone

Safe Zone adalah zona yang mengharuskan kalian untuk bertahan hidup dan bertempur di dalamnya. Semakin naik fasenya, maka Safe Zone akan semakin kecil atau sempit sehingga kalian harus berpikir secara cepat bagaimana bertahan hidup di zona yang kecil.

Biasanya kalian bisa memprediksi dimana Safe Zone akan berpindah dengan melihat titik mendaratnya Airdrop Box Supply. Perlu kalian ketahui bahwa memasuki Safe Zone sendiri butuh strategi, terutama ketika Safe Zone yang telah diupdate ternyata jauh dari tempat kalian berdiri.

Baca Juga : Airdrop Box dan Flare Gun Box PUBG Mobile, Simak 4 Perbedaannya!

 

3. Red Zone

Red Zone adalah zona yang paling dihindarkan oleh semua player PUBG Mobile. Red Zone sendiri akan memiliki tanda berwarna merah di mini map, yang menandakan bahwa kalian sebisa mungkin menghindari area tersebut.

Area yang di dalam lingkaran merah itu akan dikirimkan sebuah serangan seperti ledakan bom dari langit yang bisa membunuh kalian. Jika kalian tidak sengaja berada di dalam area terus, sebisa mungkin keluar dari lingkaran itu atau cari tempat berlindung di dalam compound seperti rumah.

Baca Juga : 10 Senjata Asli PUBG Mobile, Penasaran Seperti Apa? Temukan Jawabannya Disini!

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga kalian para player pemula PUBG Mobile bisa sedikit memahami tentang bagaimana sistem 3 zona yang ada di PUBG Mobile. Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie