Rekt Tidak Melanjutkan Pelatnas, Masalah Kesehatan
Absennya Rekt tentunya membuat banyak fans kecewa. Tapi sebelum kalian kecewa mengapa Rekt absen ya seharusnya kalian mengerti bahwa hal yang di alami Rekt bukan hal sepele dan menyangkut masa depannya.
Salah satu calon pemain yang akan mengikuti Pelatnas sayangnya tidak bisa ikut bertanding. Pemain tersebut adalah Rekt dikarenakan dirinya mengutamakan kesehatannya. Belum lama ini memang dirinya terkena Cubital Tunnel Syndrome.
Absennya Rekt tentunya membuat banyak fans kecewa. Tapi sebelum kalian kecewa mengapa Rekt absen ya seharusnya kalian mengerti bahwa hal yang di alami Rekt bukan hal sepele dan menyangkut masa depannya.
Pasalnya Cubital Tunnel Syndrome bisa membuat tangan dan jemari korban bisa kebas dan mati rasa. Hal ini tentunya bisa berefek kepada karir Rekt sendiri di skena esports dan alasan dirinya tidak melanjutkan Pelatnas tentu saja wajib diberikan apresiasi.
Rekt Tidak Melanjutkan Pelatnas
View this post on Instagram
Dalam stream miliknya, Rekt mengatakan tidak akan melanjutkan Pelatnas dan mengundurkan diri. Dirinya juga mengatakan mungkin ini belum rezeki untuk dirinya mengikuti SEA Games 2021 nanti.
Padahal dari sisi EVOS Legends, dirinya dan Luminaire adalah kedua pemain yang sangat ingin mengikuti Pelatnas dan SEA Games 2021. Hal ini juga mengingat pastinya kedua pemain ini ingin ‘balas dendam’ di SEA Games sebelumnya.
Untuk Rekt terima kasih sudah sempat berkorban dan semoga cepat bugar. Utamakan kesehatan karena untuk SEA Games pastinya masih ada kesempatan lagi di tahun depan. Selain SEA Games juga masih ada banyak kompetisi di skena pro.