5 Skin Senjata Mematikan Plague Cepcil Free Fire (FF)

Free Fire selalu memberikan pembaruan di dalam permainannya yang membuat FF selalu menjadi permainan paling seru. Bundle skin FF juga hadir untuk meningkatkan keseruan permainan. Selain itu skin senjata pun hadir dan bisa memperkuat tampilan karakter. Inilah skin senjata untuk Plague Doctor yang mematikan.

Kali ini ada bundle terbaru yang bisa didapatkan dengan kode redeem tertentu, yakni bundle skin Plague Doctor. Berikut saya akan berikan 5 skin senjata mematikan Plague Cepcil Free Fire. Free Fire merupakan game dengan genre battle royale terbaik saat ini. Yang menjadi FF menjadi permainan terbaik saat ini ialah banyaknya event yang dihadirkan setiap bulannya.

Skin senjata hadir untuk memerkuat tampilan karakter. Oleh sebab itu pilihlah skin senjata sesuai dengan karakter dan bundle skin yang kamu gunakan. Hal itu tentu agar tampilan karakter dan senjatamu matching.

Bundle Skin Plague Doctor hadir di FF dan bisa didapatkan dengan kode redeem tertentu yang kami bahas pada kode redeem cepcil free fire. Dokter yang hadir ketika merebaknya wabah pandemi ini akan hadir di tengah pertandingan Free Fire.  Skin senjata yang tepat akan membuat tampilan Dokter ini semakin menyeramkan. Berikut 5 skin senjata untuk bundle skin Plague Doctor.

1. Gun Skin Plague SPAS12

Yang pertama tentulah skin Plague SPAS12. Skin ini memang hadir khusus si dokter wabah itu. Tampilannya berwarna merah dengan sedikit corak khas si dokter wabah. Skin ini akan meningkatkan damage senjata dan magazine.

Baca juga: Bundle Cepcil Gratis PapperBag Free Fire, Skin FF GM Keren!

2. Gun Skin SKS Phantom Assassin

Skin berikutnya ialah skin SKS Phantom Assassin. Skin ini hadir bagaikan hantu di tengah tercemarnya udara akibat wabah yang mematikan. Dengan menggunakan senjata SKS yang dikenal dengan serangan jarak jauh dapat membuat si dokter wabah itu dapat menembak secara diam-diam.

Tampilannya identik dengan warna hijau dan silver seperti udara yang tercemari oleh wabah mematikan. Untuk performanya pun skin ini meningkatkan akurasi senjata sebesar dua poin. Namun kekurangan skin Phantom ini ialah mengurangi magazine senjata.

3. Gun Skin M1014 Apocalyptic Green

Dalam suasana wabah tentulah kondisi udara tidaklah lagi sehat. Udara yang tidak sehat itu karena sudah tercemari oleh wabah mematikan. Itulah yang ingin dihadirkan oleh skin Apocalyptic ini. Tampilannya yang berwarna hijau dan juga bentuk senjata M1014 yang lebih sangar dari sebelumnya membuat skin ini khas dengan wabah mematikan.

Untuk performanya sendiri skin ini akan membuat M1014 memilliki range lebih jauh karena skin ini meningkatkan range sebesar dua poin. Selain itu rate of fire senjata pun diingkatkan. Kekurangan skin ini ialah mengurangi reload speed senjata.

Baca juga: 2 Skin Senjata Karakter AK47 FF, Mana Jagoanmu Di Free Fire?

4. Gun Skin M1014 Destruction

Berikutnya ada skin Destruction. Skin yang satu ini tentulah sudah sangat terkenal di kalangan pemain FF. Skin yang hadir untuk M1014 ini memiliki tampilan bangkai binatang buas yang mati karena wabah dan udara yang sudah tercemar. Tampilannya warna merah dengan corak tulang binatang buas berwarna putih.

Untuk performanya skin bangkai ini meningkatkan magazine senjata sebesar dua poin dan juga meningkatkan damage senjata. Memang dapat membuat M1014 menjadi senjata mematikan bagaikan wabah. Kekurangan skin ini ialah mengurangi reload speed senjata.

5. Gun Skin Box Wasteland

Jika disebut kata wabah mematikan tentu tengkorak dan bangkai binatang yang tergeletak di jalanan tergambar di pikiran kita ya. Itulah yang dihadirkan pada skin Wasteland ini. Tampilannya menggambarkan bangkai binatang yang mati terkena wabah akibat peperangan yang mematikan.

Skin ini tersedia untuk 2 senjata jenis shotgun. Yang pertama M1014 dengan meningkatkan range sebesar dua poin, dan juga meningkatkan damage senjata. Kekurangan skin ini pada M1014 ialah mengurangi rate of fire. Senjata kedua ialah SPAS12 dengan meningkatkan range dan reload speed senjata namun mengurangi tingkat akurasi.

Baca juga: 3 Senjata Shotgun Free Fire (FF) Yang Mematikan!

Itulah 5 skin terbaik untuk bundle skin Plague Doctor. Dengan menggunakan skin-skin tersebut maka karakter si dokter yang hadir di tengah-tengah wabah mematikan itu menjadi semakin kuat ya. Terima kasih dan booyah!

 

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie