5 Rekomendasi Aplikasi Efek Slow Motion Android Terbaik

Share This Post

Mempunyai rekaman video hasil kreasi sendiri tentu dapat jadi kenangan tersendiri, bahkan rekaman video tersebut dapat jadi lebih keren dengan beberapa efek tertentu seperti efek video slow motion maupun fast motion.

Siapa yang nggak penasaran buat mencoba efek gerak lambat alias slow motion buat video Instagram Stories atau TikTok saat ini?

Efek gerakan lambat atau slow motion merupakan cara terbaik untuk melihat secara detail gambar dari video yang kita lihat. Nah, biasanya efek seperti ini sering digunakan oleh momen tertentu, seperti tayangan replay gol pada pertandingan sepak bola.

Beberapa HP tertentu sudah memiliki fitur tersebut yang terinstall langsung pada aplikasi kameranya.

Tapi tenang aja, kalau perangkat kamu belum yang paling up to date, kali ini kami akan ulas kumpulan aplikasi slow motion video terbaik di Android yang wajib kamu coba.

5 Rekomendasi Aplikasi Efek Slow Motion Android Terbaik

1. Slow Motion Video FX

Aplikasi ini memiliki fitur yang cukup banyak dan lengkap, sangat cocok untuk mengedit  video hasil rekaman kamu menjadi video slow motion atau gerakan lambat atau sebaliknya.

Aplikasi ini tersedia dalam dua versi, yakni versi gratis dan versi pro atau berbayar. Bedanya adalah jika versi pro kamu tidak akan menemui lagi iklan-iklan yang sangat menggangu.

Yang perlu dilakukan adalah memainkan atau mengatur tempo sesuai yang diinginkan. Kamu juga dapat memotong video pada bagian tertentu.

File yang sudah diedit tidak akan mengubah video atau file yang aslinya. Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk membagikan video hasil editan kamu ke banyak sosial media.

2. SloPro

SloPro, satu lagi aplikasi yang tidak kalah keren untuk video editing khususnya slow motion. Bisa dibilang bahwa SloPro lebih bagus dibandingkan Video FX karena penggunaanya yang lebih praktis.

Perlu diketahui bahwa SloPro yang versi gratis akan meninggalkan jejak watermark pada video hasil editan kamu.

Namun, jika kamu tidak masalah dengan itu saya rasa aplikasi ini worthed untuk install pada smartphone Android kamu. Sama seperti Video FX, aplikasi ini juga menyediakan fitur berbagi ke sosial media.

3. VideoShop

VideoShop merupakan aplikasi editing video yang memiliki fitur cukup melimpah, salah satunya untuk slow motion dan fast motion.

Aplikasi ini menawarkan fitur editing secara real-time, jadi kamu cukup menggunakan slider horizontal dan melihat efek edit video secara real-time.

Kamu dapat mengurangi kecepatan video dari 0.1x hingga  sampai 4x lebih cepat dan ketika sudah selesai cukup tekan tombol finish dan video akan mulai diproses.

Kamu juga dapat menambhkan efek suara, trim, dan menggabungkan dua video, dan masih banyak lagi. Sayangnya, fitur lengkap ini juga membuat aplikasi ini agak sulit digunakan pemula yang belum terbiasa edit video.

4. AndroVid – Video Editor

Selanjutnya, kami ingin merekomendasikan  AndroVid – Video Editor, aplikasi slow motion Android dengan kualitas seperti dari iPhone yang patut diperhitungkan.

Dengan APK slow motion yang satu ini, kamu juga bisa memberi efek dan filter keren lainnya untuk memberi sentuhan unik di video kamu.

Selain itu, AndroVid juga berfungsi sebagai aplikasi convert video karena kamu bisa mengekspor hasil editan kamu ke beragam format populer seperti MP4 dan GIF.

Dengan tampilan antarmuka yang relatif simpel, pengguna awam juga nggak akan menemui masalah ketika ingin menggunakan aplikasi ini.

5. FilmoraGo – Free Video Editor

Sedang mencari aplikasi slow motion Instagram berkualitas atau untuk keperluan editing video lainnya? Aplikasi yang satu ini mungkin yang paling populer dibanding yang lainnya.

Untuk mendukung ukuran postingan instagram,  aplikasi ini mengizinkan pengguna untuk menggunakan rasio 1:1 ketika mengedit video.

Dalam pengaturan kecepatan, pengguna juga dapat memilih antara 1/4, 2/4, atau 3/4 sesuai kebutuhan atau keinginan pengguna.

FilmoraGo pun menyediakan berbagai mode gerak lambat, mulai dari 1/4x (paling lambat), 1/2x (lebih lambat), dan juga 3/4x (lambat) yang juga bisa ditambah dengan berbagai efek lainnya.

Itulah dia 5 rekomendasi aplikasi slow motion terbaik di HP Android yang bisa kamu coba buat bikin konten video keren di Instagram Stories atau TikTok.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba jajaran aplikasi yang sudah kami rekomendasikan di atas ya.

Related Posts