Aplikasi Simulasi Ujian Online untuk Latihan Soal

Share This Post

 

Kini, teknologi sudah menjamah hampir semua aspek kehidupan setiap orang, tidak terkecuali pendidikan. Sekarang kita memiliki beberapa rekomendasi aplikasi simulasi ujian online untuk latihan soal sebelum ujian yang sebenarnya dimulai.

Ujian sekolah dapat menjadi suatu tantangan tersendiri untuk kamu yang masih mengemban pendidikan di sekolah, baik itu SD, SMP, ataupun SMA. Dan seringkali kamu pasti malas untuk membeli buku soal yang sangat tebal dan tentunya berukuran sangat besar untuk kamu bawa-bawa. Walaupun buku soal tersebut kecil pun, tentunya buku tersebut masih terlihat sangat tebal karena banyaknya soal yang ada di buku tersebut bukan?

Nah kini jangan khawatir, karena sekarang kamu dapat melakukan latihan atau simulasi ujian secara online. Gimana caranya? Tentunya dengan menggunakan aplikasi simulasi ujian online, kamu dapat berlatih dengan mudah dengan perangkat seperti laptop atau HP yang kamu miliki. Berikut beberapa aplikasi yang dapat kamu coba sekarang. Simak artikel dibawah ini ya!

Aplikasi Simulasi Ujian Online untuk Latihan Soal

Quizizz

Aplikasi yang pertama adalah Quizizz. Aplikasi belajar online ini merupakan aplikasi besutan Quizizz.inc yang sudah beroperasi sejak 2015 silam. Quizizz menyuguhkan penggunannya dengan tampilan yang berwarna dan menarik, serta enak untuk dipandang dan tidak membuat mata jenuh bertahan di aplikasi tersebut. Terdapat juga musik background yang menenangkan di aplikasi ini untuk membantu proses belajar kamu.

Testmoz

Aplikasi ujian yang kedua adalah Testmoz. Terdapat dua pilihan untuk kamu menggunakan aplikasi ini, yaitu gratis dan juga berbayar. Tentunya, fitur yang ditawarkan berbeda ya untuk setiap pilihan penggunaannya. Di aplikasi ini terdapat beberapa fitur yang sangat berguna untuk kamu gunakan.

Kamu dapat menggunakan fitur seperti soal pilihan ganda, esai, mencocokkan jawaban, dan lainnya. Terdapat juga fitur seperti survei siswa, manajemen soal, serta fitur-fitur berguna lainnya yang dapat kamu gunakan.

Soal Online

Aplikasi berikutnya adalah soal online. Teruntuk para guru yang ingin menggunakan aplikasi ini, kamu bisa membuat grup untuk siswa kamu, lengkap dengan data presensi, serta memberikan latihan soal, dan juga memnberikan rekap nilai secara otomatis tanpa harus khawatir akan kesalahan input nilai.

Dan untuk pihak sekolah, aplikasi ini juga bisa memberikan e-raport, monitoring guru ketika memberikan soal, dan juga memonitor siswa saat mengerjakan soal.

ThatQuiz

Aplikasi terakhir yang dapat kamu gunakan untuk menguji kompetensi kamu di beberapa mata pelajaran adalah ThatQuiz. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu dapat mengerjakan beberapa soal seperti matematika, kosa kata beberapa bahasa asing, geografi, dan beberapa mata pelajaran lainnya. Terdapat juga 2 jenis mata pelajaran yaitu pilihan ganda dan esai.

Dan itulah beberapa aplikasi ujian online yang dapat kamu coba sekarang. Selamat mencoba dan semoga beruntung ya!

Related Posts