Kekurangan dan Kelebihan Samsung A70

Share This Post

Seri Samsung seringkali merajai bursa smartphone. Ini karena Samsung selalu mengedepankan kualitas dan kuantitasnya sehingga banyak diminati para pengguna smartphone.

Salah satu produk Samsung yang laris di pasaran adalah Samsung A70.

jadi, apa saja spesifikasi produk ini? Dan apa juga kelebihan dan kekurangannya? Berikut penjelasannya!

Desain Samsung A70

Samsung Galaxy A70 hadir dengan spek 3 kamera utama dan kapasitas baterai yang cukup besar.

Desain body seperti Samsung seri Galaxy A lainnya. Bahkan bisa dikatakan serupa dengan Samsung A50 dan A30.

Pada sisi kanan body ada tombol power dan volume suara. Lalu di bagian bawahnya ada jack audio 3.5 mm dan port USB tipe C untuk mengisi daya dan transfer data via kabel.

Slot kartu SIM ada di sisi kiri. Sedangkan casing belakang terbuat dari material plastik yang mengkilap.

Model desain layarnya infinity-U. Tampak dari adanya notch yang menjadi lokasi pemasangan kamera selfie.

Samsung A70 tersedia dalam 3 pilihan warna, yaitu biru, putih, dan hitam.

Layar Samsung A70

Samsung Galaxy A70 berresolusi layar Full HD+ (1080 × 2400 piksel). Disini kalian akan nyaman ketika membuka konten foto dan video, contohnya ketika streaming Netflix dan Youtube, maupun saat membuka-buka galeri foto Instagram.

Sensor Samsung A70

Fitur fingerprint di layar sesungguhnya bukanlah hal baru. Fitur serupa sudah ada di produk kompetitor contohnya Vivo V11, Vivo V15 dan Oppo R17 Pro. 

Kamera Samsung A70

A70 memiliki lensa Depth 5MP untuk menyesuaikan kedalaman bidang dan meningkatkan fokus ketika sebelum dan sesudah pengambilan gambar foto. Juga ada lensa Ultra Wide 8MP untuk membuat foto dengan sudut pandang luas, seperti sudut pandang mata manusia.

Kemampuan kamera yang tangguh tersebut masih didukung dari SoC alias prosesor Snapdragon 675 Mobile Platform yang terbaik pada seri 600’an. 

Kamera depan untuk keperluan selfie 32MP yang dapat merekam video slow motion (gerakan lambat) dan hyperlapse (gerakan percepat) dengan baik.

User Interface Samsung A70

Antarmuka alias user interface A70 memakai One UI 1.1 yang mampu memberikan gaya interaksi secara nyaman.

Dark Mode Samsung A70

Untuk pemakaian pada malam hari, Samsung sudah melengkapi A70 dengan fitur ‘Night Mode’ demi meminimalisir tingkat kelelahan mata.

Keamanan Samsung A70

Di sektor keamanan, Galaxy A70 memperoleh perlindungan dari Samsung Knox. Jadi tenang saka dalam hal perlindungan privasi pengguna.

Processor Samsung A70

Samsung memilih untuk memakai dapur pacu Snapdragon, bukan chipset Exynos buatannya sendiri. Keputusan itu tepat, sebab Snapdragon 675 bisa dikatakan menjadi salah satu yang terbaik pada kelas ini.

USB Samsung A70

Galaxy A70 sudah memakai USB tipe C bolak-balik. Artinya sisi ujung dan pangkal sama-sama tipe C. 

Smartphone ini juga cocok untuk kalian yang suka live video ke social media. Terlihat dari resolusi kamera, kapasitas RAM dan performa handalnya yang mengadopsi chipset Snapdragon, layar ukuran lega, kamera ultra-wide, dan juga kapasitas baterai besar.

Walaupun baterainya tidak sebesar Samsung M3, tapi kecepatan pengisian dayanya super fast, secepat Galaxy A71.

Kelebihan Samsung A70

Bodynya tipis dan ringan, nyaman di genggaman tangan. Layarnya juga sudah Super AMOLED Infinity-U.

Sementara itu, ukuran layarnya besar, yaitu 6.7 inch; sepadan dengan Samsung Galaxy Note 9. Warna layarnya juga terlihat jelas, tajam dan detail

Untuk sensor sidik jari (fingerprint) ada di layar, seperti Galaxy S10. Sedangkan kualitas kameranya lebih bagus dibandingkan generasi sebelumnya.

Memakai chipset Qualcomm Snapdragon 675 yang bisa menjaga keseimbangan antara performa dengan konsumsi daya. Serta rendering grafik cepat dan powerful, transisi dan animasi berjalan mulus di antarmuka One UI.

Performanya sangat mulus untuk pemakaian sehari-hari ataupun untuk multitasking.

Perangkat ini juga bisa memainkan game PUBG pada setting grafis ultra dengan kapasitas baterai 4500mAh.

Kelebihan lainnya, adanya dukungan super fast charging 25W; pengisian daya kurang dari 2 jam, lebih cepat dari Galaxy Note 9 dan S10

Baterainya juga awet, hampir bertahan 2 hari untuk penggunaan wajar. Dan menariknya, sudah memakai USB tipe C.

Kekurangan Samsung A70

Desainnya monoton, sebagaimana Galaxy A50, hanya lebih lega layarnya saja. Agak kurang nyaman juga dimasukkan ke kantong celana. Rawan rawan lecet jika tergores dan tidak ada casing pelindung tambahan dari paket penjualannya.

Tidak bersertifikasi IP67/68, artinya tidak tahan air dan debu; kalah dari Galaxy A7 (2018) yang lebih tua.

Bahkan, perangkat ini tidak ada fitur NFC untuk transaksi digital. Tampil pula peringatan penurunan frame rate ketika main PUBG dengan setting grafis ultra. Itu tadi kekurangan dan kelebihan Samsung A70. Semoga bermanfaat!

Related Posts