Poco X3 Pro dan Poco F3 Debut Global

Share This Post

Perangkat smartphone menjadi hasil teknologi yang sampai saat ini terus dikembangkan agar semakin terdepan dalam hal spesifikasi, desain, performa, dan dapat membantu banyak kegiatan penggunanya sehari-hari.

Bulan ini saja, ada begtu banyak brand smartphone yang merilis dan mengenalkan produk baru, termasuk juga Poco.

Sebagaimana prediksi banyak orang, Poco X3 Pro debut resmi dengan chipset Snapdragon 860 dan satunya lagi flagship terbaru perusahaan, Poco F3, yang berbagi spesifikasi sama dengan Redmi K40.

Table of Contents

Poco X3 Pro

Poco X3 Pro hadir sebagaimana Poco X3 standar dengan kamera dan LED yang tersusun dalam formasi X. Perbedaannya ada di chipset baru, yang disebut sedikit lebih baik dari Snapdragon 855+ 7nm dengan CPU octa-core yang sama dan GPU Adreno 640.

Pada bagian depan, hadir LCD 6,67 inci berresolusi Full HD+ dan punch hole tunggal di tengah untuk kamera 20MP f/2.2. Panel ini sudah memberikan kecepatan refresh 120Hz dan kecepatan sampling sentuh 240Hz.

Pengaturan kamera Poco X3 Pro dibekali kamera utama 48MP dengan sensor 1/2″ dan lensa f/1.8 dan kamera ultra lebar 8MP dengan FoV 119 derajat. Terdapat juga dua sensor 2MP untuk bidikan makro dan sensor kedalaman.

Poco X3 Pro juga dibekali baterai 5.160mAh yang sudah didukung pengisian cepat 33W dan Poco mengikutkan juga adaptor yang dibutuhkan di dalam kotak.

Poco X3 Pro akan mengadopsi antarmuka MIUI 12 basis Android 11. Perangkat ini akan tersedia untuk dijual di tiga warna, yaitu Phantom Black, Frost Blue, dan Metal Bronze. 

Harga perangkat dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB yaitu €249 atau setara Rp4,3 jutaan, sedangkan varian 8/256GB yaitu €299 atau sekitar Rp5,1 juta.

Poco F3

Seri Poco F sekarang memiliki anggota baru. Tetapi ini bukanlah sama sekali baru. Perangkat serupa dengan Redmi K40 dengan dua lubang kamera besar di bagian belakang untuk kamera utama 48MP dan kamera ultrawide 8MP. 

Bagian depannya juga sama, yaitu AMOLED 6,67 inci mempunyai resolusi Full HD+ dan kecepatan refresh 120Hz.

Poco F3 ditenagai chipset Snapdragon 870 yang dipadukan dengan baterai 4.520mAh yang mendukung pengisian cepat 33W. Inti utama CPU bisa mencapai 3,2GHz, dan kalian juga memperoleh RAM LPDDR5 terbaru dan penyimpanan UFS 3.1.

Perangakt ini juga punya motor getaran sumbu X dan speaker ganda dengan Dolby Atmos, satu di bagian bawah, satu lagi di belakang lubang suara. 

Ada juga susunan tiga mikrofon dan bisa menangkap suara surround 360 derajat dan membuat kalian dapat merekam video dengan audio yang diperbesar di objek dalam fokus.

Poco F3 dilengkapi RAM 6GB dan penyimpanan 128GB atau RAM 8GB dan penyimpanan 256GB. 

Terdapat tiga pilihan warna yaitu Arctic White, Night Black, dan Deep Ocean Blue dengan logo Poco di bagian belakang. Harganya €349 atau sekitar Rp6 jutaan dan €399 atau Rp6,8 jutaan, tergantung opsi memori yang kalian pilih.

Itu tadi artikel mengenai kabar hadirnya perangkat baru yaitu Poco X3 Pro dan Poco F3.

Jika ada pertanyaan, silahkan tulis lewat kolom komentar yang ada di bawah ini.

Kalian juga jangan lupa untuk terus update berita dan informasi terbaru baik dari dalam dan luar negeri seputar ilmu pengetahuan dan teknologi. Ada banyak tips tersaji, yang bisa menjadi solusi masalah teknis yang kalian alami saat ini. 

Ada juga review game terbaik dan juga perangkat mobile atau pun informasi yang lain yang pastinya bisa menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua. Sampai bertemu lagi di artikel yang lainnya. Selamat mencoba cara tadi. Semoga bermanfaat dan salam teknologi!

Related Posts