Tips Bermain Minsitthar Support Di Mobile Legends

Minsitthar ternyata juga bisa menjadi support. Berikutini ada Tips Bermain Minsitthar Support Di Mobile Legends, yang bisa kalian coba.

Support menjadi salah satu role yang penting di mobile legends yang harus kalian perhatikan. Role ini sangat membantu tim dalam berbagai hal. MM kalian bisa melakukan farming dengan mudah, dan map kalian bisa terbuka dengan mudah bila support dapat melakukan roaming dengan baik. Namun, tidak semua hero bisa menjadi support, karena skill yang dimiliki support cukup berbeda. Kalian bisa menjadi support tank, cc atau heal. Disini kami akan membahas mengenai hero support di mobile legends.

Ternyata banyak hero fighter yang bisa menjadi support. Ada yang bisa menjadi tank dengan cc yang kuat, karena memiliki skill yang cukup membantu tim. Dengan item build dan cara bermain yang baik, kalian bisa menjadi support yang baik. Seperti yang kalian ketahui, tugas support adalah menjaga tim dengan baik. Kalian bisa sering melakukan roaming, lalu menjaga mm dalam melakukan farming.

Dari banyaknya fighter, ternyata ada juga hero yang bisa menjadi support di mobile legends. Minsitthar memiliki skill yang cukup untuk membantu mm melakukan farming. Dirinya memiliki skill cc yang kuat seperti stun, knockback, bahkan skill yang bisa menarik musuh. Dengan skill yang dimilikinya tersebut, dirinya bisa memgbantu tim dalam masalah cc dan menculik musuh.

Dengan tips yang kami berikan ini, setidaknya kalian bisa bermain dengan lebih baik, karena cara bermain minsitthar sedikit sulit.

  1. Penggunaan Hook
  2. Stun Musuh
  3. Item Build Yang Baik
  4. Ultimate Anti Dash/Blink

Banyak hal yang harus kalian ketahui dalam menggunakan minsitthar di mobile legends. Dengan cara bermain yang baik, kalian bisa membantu tim dengan baik dan menggangu musuh ketika farming dan team fight.

Nah kami akan menjelaskan lebih dalam tentang tips pada point diatas yang kami susun agar pembaca esportsku semakin mengerti

Penggunaan Hook

Tips Bermain Minsitthar Support Di Mobile Legends

Minsitthar memiliki skill hook yang mirip dengan franco. Kalian bisa menggunakan skillnya ini untuk menarik musuh. Ada trik dalam menarik musuh ini. Jika kalian mengenai 2 hero sekaligus, kalian akan menarik musuh yang paling belakang. Dengan begitu, kalian bisa menarik mm yang sedang bersembunyi dibalik supportnya.

Stun Musuh

Minsitthar juga memiliki skill yang cukup kuat untuk menahan musuh tetap diam. Ketika menariknya, kalian bisa memberikan stun ke musuh yang kalian tarik. Selain itu, skill ini akan mendorong semua musuh di belakangnya.

Item Build Yang Baik

Item build minsitthar support sangatlah berbeda dengan fighter. Kalian bisa mencoba menggunakan item yang bisa membantu kalian dalam menjadi support seperti area efek atau defense.

Ultimate Anti Dash/Blink

Tips Bermain Minsitthar Support Di Mobile Legends

Ultimate yang dimiliki minsitthar sangatlah unik. Semua musuh yang berada di lingkaran area ulitmatenya, tidak bisa menggunakan skill movement seperti blink atau dash. Jadi, musuh akan sulit untuk lari dari kalian. Skill ini sangat kuat pada teamfight.

Itulah Tips Bermain Minsitthar Support Di Mobile Legends, yang bisa kalian gunakan. Hero ini berada di tier bawah, karena cara penggunaannya yang cukup sulit. Namunk, dengan penggunaan yang baik, kalian bisa membuatnya menjadi hero yang paling kuat di mobile legends.Ikuti Juga Media Sosial Kami di Instagram Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie