Tips Mudah Dapatkan Title Overachiever di PUBG Mobile

Kali ini kami akan berikan tips mudah dapatkan title Overachiever di PUBG Mobile agar kamu tidak keliru dalam mencoba meraih poin besar.

YouTube/ADDY TUBE

Terdapat berbagai title yang menunjukkan pencapaian pemain di game PUBG Mobile. Salah satunya ialah title Overachiever. Sejalan dengan itu, kali ini kami akan berikan tips mudah dapatkan title Overachiever di PUBG Mobile pada tulisan berikut.

PUBG Mobile merupakan game battle royale populer yang memiliki jutaan pemain aktif yang tersebar di berbagai dunia. Dari sekian besar komunitas player pemain PUBG Mobile ini, ada sebagian pemain yang mendapatkan title tertentu, dari yang termudah hingga yang tersulit untuk didapatkan.

Title merupakan sebuah gelar untuk pemain yang telah menyelesaikan misi dan pencapaian tertentu. Setiap title memiliki syarat pencapaian yang berbeda. Salah satunya yang cukup sulit untuk didapatkan ialah title Overachiever. Untuk kamu yang ingin mendapatkan title ini, kami akan berikan tips mudah untuk mendapatkannya.

Baca juga: 5 Tempat di Sanhok untuk Dapatkan Banyak Kill di PUBG Mobile

Title Overachiever

Overachiever
YouTube/ADDY TUBE

Memiliki title tertentu merupakan sebuah kebanggaan bagi pemain PUBG Mobile. Apalagi jika title yang didapatkan itu merupakan title langka yang sulit untuk mendapatkannya. Salah satunya yang cukup sulit untuk didapatkan ialah Overachiever. Title ini memiliki persyaratan yang cukup berat.

Dari namanya kita bisa menebak kalau title Overachiever didapatkan untuk pemain yang mendapatkan pencapaian secara lebih. Artinya pencapaiannya cukup besar. Untuk bisa mendapatkan title Overachiever, kamu harus mengumpulkan poin hingga sebesar 2800 achievement points atau poin pencapaian.

Melihat besarnya poin syarat tersebut tentulah kita menganggap kalau mendapatkan title ini cukup suli. Namun jangan khawatir karena kami punya tips mudah untuk bisa mendapatkannya.

Tips Mudah Dapatkan Title Overachiever di PUBG Mobile

Para pemain yang ambisius untuk bisa mendapatkan title-title tersulit di PUBG Mobile tentulah akan berusaha total untuk bisa mendapatkannya. Termasuk untuk bisa mendapatkan title Overachiever yang membutuhkan achievement point sebesar 2800 poin.

Namun kelirunya karena terlalu ambisius untuk mendapatkan title ini, para pemain mencoba mencari cara untuk bisa mendapatkan poin besar. Hal itu karena mereka anggap untuk bisa mengumpulkan poin sebesar 2800 itu haruslah mengumpulkan poin-poin besar dari misi byang sulit.

Akhirnya mereka mencoba untuk menyelesaikan misi-misi yang mendapatkan poin besar. Tapi itu bukanlah cara yang tepat. Karena bermain di misi sulit untuk bisa mendapatkan poin besar cukup beresiko. Menyelesaikan misi dengna poin besar memiliki kemungkinan menang yang kecil tentunya. Sebaliknya kemungkinan untuk kalah justru lebih besar.

Nah oleh sebab itu tips mudah untuk bisa mendapatkan title Overachiever dengan mencapai 2800 poin ialah bukan dengan menyelesaikan misi sulit. MElainkan menyelesaikan misi-misi mudah. Memang misi-misi mudah itu hanya memberikan poin yang kecil. Namun itu jauh lebih pasti dibandingkan menyelesaikan misi yang sulit.

Selesaikanlah misi-misi kecil yang tersedia di PUBG Mobile. Itu akan lebih mudah untuk diselesaikan dan kamu lebih pasti untuk mendapatkan poin reward-nya. Sedikit demi sedikit poin kecil itu akan terkumpul hingga mencapai 2800 poin untuk bisa dapatkan title Overachiever. Meskipun cara ini terkesan lama untuk didapatkan namun mengikuti tips ini jauh lebih mudah ketimbang langsung mencoba menyelesaikan misi besar.

Baca juga: Energy Drink vs Painkiller, Manakah yang Terbaik di PUBG Mobile

Itulah tips mudah untuk dapatkan title Overachiever di PUBG Mobile. Dengan adanya title ini tentulah membuat pemain PUBG Mobile memiliki pilihan selain hanya puh rank saja. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie