Tuan Rumah MSC 2022 gugur di Lower Bracket Mobile Legends (ML)

Penasaran dengan Tuan Rumah MSC 2022 gugur di Lower Bracket Mobile Legends? Simak penjelasannya berikut ini.

Hari Jumat 17 Juni 2022, terdapat turnamen hari ke-4 babak playoff dari MSC MLBB Southeast Asia Cup 2022.  Tim asal Myanmar dan Filipina berhasil lolos ke babak selanjutnya setelah berhasil mengalahkan sang tuan rumah Malaysia dari tim Todak dan Orange Esports.

Turnamen MSC 2022 kali ini akan mempertemukan top tim Se – Asia tenggara. Dimana hal ini merupakan perebutan tahta yang cukup bergengsi untuk game Mobile Legends sendiri. Karena kita sudah ketahui tim Asia Tenggara adalah peraih juara M! Hingga M3 dan membuktikan bahwa wilayah Asia Tenggara lah sebagai papan atas dari game Mobile Legends.

9 negara Asia Tenggara meliputi Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, Kamboja, Myanmar, Laos, Vietnam, dan Thailand, berpartisipasi dalam rangkaian turnamen yang manawarkan total hadiah sebesar US$300.000 atau setara dengan Rp4,3 miliar.

Tuan Rumah MSC 2022 gugur di Lower Bracket Mobile Legends (ML)

Tim tuan rumah Malaysia harus gugur dibabak Lower Bracket MSC 2022. Mereka dipermalukan oleh dua tim dari Myanmar dan Filipina. Tim tuan rumah saat itu ada Todak dan Orange Esports.

Kedua tim tersebut harus mengakui keuungulan dari tim yang lainnya. Mereka terpaksa harus keluar pada turnamen yang digelar di Kuala Lumpur Malaysia ini dengan tanpa meraih hasil apapun.

Falcon Esports berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3 – 1. Dengan hasil tersebut memang tidak disangka akan dominasi dari tim Falcon Esports tim asal Myanmar ini untuk mengalahkan tim asal Malaysia Todak.

DI match yang lain antara Omega Esports dan Orange Esports, perjuangan antara kedua tim ini untuk bisa melaju babak selanjutnya memang sudah cukup terlihat. Omega Esports harus keluar sebagai pemenang setelah susah payah menaklukan Orange Esports dengan skor akhir 3 – 2 untuk kemengangan Omega.

Dengan begitu tim asal Malaysia harus gugur tak tersisa setelah berhasil dikalahkan oleh tim asal Myanmar dan Filipina tersebut. Lantas bagaimana perjuangan tim Indonesia nantinya di ajang turnamen MSC 2022 kali ini? semoga saja mereka bisa meraih juara nanti.

 

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie