Universe kembali ke Evil Geniuses, Haruskah ikut Open Qualifier untuk TI6 ?

Berita menarik datang dari tim kenamaan Dota 2, yaitu juara The International 5 Evil Geniuses dan juara Shanghai Major Team Secret. Dua hari setelah gugur dari Manila Major mereka membuat perubahan besar dalam daftar roster. Saahil “Universe” Arora memilih untuk meninggalkan Secret, beberapa rumor mengatakan ia akan bergabung dengan EG dan membentuk kembali roster juara TI 5 yang sempat mengalami perombakan dalam kurun waktu satu tahun terakhir.

Selain itu dalam sebuah postingan di forum Reddit dari seseorang yang mengaku berada di Manila Major mengatakan ia telah menerima kabar dari komentator Bruno Carlucci bahwa tim asal Amerika Utara itu akan mengeluarkan Kurtis ‘Aui_2000’ Ling dengan Ludwig “zai” Wahlberg sebagai pengganti. Posting dari orang yang sama secara akurat melaporkan berita Universe sebelum pengumuman resmi dari tim.

 

Apakah Evil Geniuses Harus Ikut Open Qualifier The International 2016 ?

aturan Valve jelas menyatakan bahwa mengganti roster pemain yang sudah di lock yang bukan bagian dari daftar aktif atau pemain pengganti, tim tersebut akan kehilangan jatah Direct Invite maupun Regional Invite untuk event selanjutnya, yang berarti mereka harus mengikuti Open Qualifier bersama 1024 tim lainnya.

Namun kembalinya Universe di EG membuat terbentuknya kembali roster juara TI5 yang memungkinkan Valve untuk mempertimbangkan dan membuat pengecualian untuk juara bertahan, dengan catatan bahwa rumor masuknya Zai menggantikan Aui_2000 tidak benar. Mari kita ikuti terus perkembangannya

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie