Media Berita Esports Indonesia

12 Hero ML Fighter Terkuat Untuk Meta Hyper Carry Mobile Legends

Kali ini deretan hero fighter yang sangat kuat dan paling cocok jika digunakan untuk meta hyper carry pada game Mobile Legends. Yuk simak daftarnya!

Meta Hyper Carry adalah salah satu meta yang baru saja hype di season 16 kemarin dan masih berlangsung pada sampai dengan season 17 saat ini di Mobile Legends. Dengan meta Hyper Carry ini sebenarnya cukup efektif jika hero fighter yang dijadikan core nya memiliki skill yang cukup baik karena salah satu kekuatan utama dari Meta Hyper Carry sendiri adalah hero core di Mobile Legends.

Jika hero Core nya bisa dikalahkan dengan mudah tentu saja tim kalian akan rugi dan cenderung akan susah untuk melawan balik tim Lawan. Jadi usahakan ketika bermain meta Hyper Carry kalian harus memilih hero core yang kuat. Hero core ini bisa dari role fighter, marksman, dan assassin. 7 Fighter Terkuat Untuk Hyper Carry Mobile Legends akan kami bahas di sini untuk kalian.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan mengenai 7 Fighter Terkuat untuk Hyper Carry Mobile Legends. Bagi kalian yang penasaran tentang siapa saja hero fighter yang bisa digunakan sebagai core dalam meta hyper carry Mobile Legends, Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap nya di bawah ini dengan baik dan benar ya!

Daftar Hero ML Fighter Terkuat Untuk Meta Hyper Carry Mobile Legends

Aldous

7 Hero Fighter Terkuat Untuk Meta Hyper Carry Mobile Legends

Aldous tentu saja menjadi pilihan pertama dari role fighter yang bisa digunakan untuk core dalam suatu gameplay ketika bermain meta hyper carry. Aldous sangat sulit untuk dilawan ketika digunakan dalam meta hyper carry. Dengan mengumpulkan banyak stack dan menggunakan dua buff tentu saja hero ini akan semakin kuat dan dapat dengan mudah mengalahkan musuh nya.

Leomord

7 Hero Fighter Terkuat Untuk Meta Hyper Carry Mobile Legends

Leomord merupakan salah satu hero fighter di Mobile Legends yang bisa juga digunakan sebagai hero core untuk meta hyper carry. Leomord sendiri memiliki skill serangan yang cukup baik dan ketika menggunakan skill ultimate nya damage dari serangan nya menjadi lebih besar dan sakit. Jika menggunakan dua buff Leomord akan menjadi sangat kuat dan over power.

AYO BACA INI :  Cara Mendapatkan Bundle Bionic Catwoman di PUBG Mobile, Terdapat Setelan Kucing Menggemaskan Juga!

Oleh sebab itu dengan menggunakan skill dari Leomond di atas tidak hanya membuat dia sebagai salah satu hero fighter yang bisa digunakan sebagai hero core untuk meta hyper carry saja. Melainkan bisa menjadi hero core untuk meta hyper carry yang kuat.

Yu Zhong

Yu Zhong merupakan salah saru hero figher baru di Mobile Legends yang dimana hero ini juga cocok dimainkan sebagai hero core dalam meta Hyper Carry. Hal ini dikarenakan Yu Zhong cukup kuat karena skill serangan nya menghasilkan damage yang cukup besar. Ketika berada dalam mode manusia setengah naga nya akan ada peningkatan damage dari setiap skill serangan nya.

Silvana

Silvana menjadi salah satu hero fighter di ML yang juga cocok digunakan untuk dijadikan core dalam meta hyper carry. Skill serangan nya dapat menghasilkan damage yang cukup besar apalagi jika Silvana menggunakan dua buff. Tentu saja hero fighter satu ini menjadi lebih kuat lagi.

Alucard

fighter hyper carry mobile legends

Alucard merupakan salah satu hero fighter yang sampai saat ini masih memiliki damage cukup sakit dan kemampuan Physical Lifesteal nya sendiri cukup merepotkan lawan nya. Alucard juga bisa digunakan sebagai hero core untuk meta hyper carry. Ketika menggunakan dua buff tentu saja Alucard menjadi lebih kuat lagi dan damage yang dihasilkan oleh nya juga semakin bertambah sakit lagi.

BACA JUGA:

AYO BACA INI :  Cara Mendapatkan Skin Kingfisher Sunscale Serpent Free Fire (FF)

Freya

fighter hyper carry mobile legends

Freya cocok dijadikan sebagi hero core dalam meta hyper carry ML karena hero fighter satu ini memiliki damage yang cukup sakit dan pasif skill nya yang dapat menciptakan shield kepada Freya membuat hero ini menjadi kuat di sisi durability nya juga. Tentu saja ini akan sangat merepotkan lawan dan sulit untuk membunuh Freya karena shield nya.

Roger

fighter hyper carry mobile legends

Roger merupakan tipikal hero fighter semi marksman yang juga cocok dijadikan sebagai core dalam meta hyper carry. Hal ini dikarenakan Roger memiliki damage yang cukup sakit, saat berada dalam mode manusia serigalanya damage yang dihasilkan dari skill serangan nya akan bertambah besar dan tentu saja menjadi lebih sakit.

Alucard

Buff Alucard Mobile Legends (ML) Cocok Buat Bocil?

Berikutnya adalah hero Alucard yang merupakan salah satu hero terbaik yang bisa kalian jadikan sebagai hyper carry. Hero satu ini sangat kuat dengan kemampuan farming yang sangat cepat. Kalian bisa menjadikannya opsi sebagai hero core terbaik saat ini.

Terlebih hero fighter ini kerap menjadi hyper carry pada akhir season 19, kemampuan farming, mobilitas, rotasi, roaming dan damage yang besar menjadi salah satu kelebihan yang bisa kalian dapatkan ketika menjadikan Alucard sebagai sebagai hyper carry.

Lapu-Lapu

Lapu-Lapu juga bisa kalian gunakan sebagai hyper carry. Walaupun hero ini kerap dijadikan sebagai hero core, namun beberapa di antara kalian mungkin pernah mencoba memainkan Lapu-Lapu sebagai hero hyper carry.

Kemampuan hero Lapu-Lapu sebagai core sebenarnya tidak begitu buruk, bahkan hero satu ini memungkinkan dirinya dapat dengan baik bermain sebagai hero core. Alasannya karena Lapu-Lapu memiliki damage yang sangat kuat serta ketahanan diatas rata-rata. Masalah farming ia juga dapat melakukannya dengan mudah.

Jawhead

jawhead mobile legends

Baru-baru ini Jawhead menjadi salah satu hero yang kerap dijadikan sebagai hero hyper carry dalam pertandingan ranked di akhir season 19 Mobile Legends. Tak hanya menjadi hero tanker atau offlaner. Rupanya Jawhead sangatkuat menjadi hero core.

AYO BACA INI :  24 Update Patch OB27 Notes Free Fire (FF)

Hal ini berkat kemampuan pasif miliknya yang mana setiap kali mengenai lawan akan mendapatkan 8% peningkatan damage, sehingga semakin sering Jawhead memberikan serangan maka semakin kuat serangan yang didapatkannya. Selain itu Jawhead menjadi hero yang cukup baik dalam semua role yang ada.

Dyrroth

kode redeem imlek ml

Hero berikutnya adalah Dyrroth yang merupakan hero fighter dengan damage yang besar. Dyrroth hampir sama seperti alucard, oleh karena itu ia juga sangat kuat jika dimainkan sebagai hyper carry.

Kedua hero ini baik Dyrroth dan Alucard bisa menggunakan serangannya yang dapat meningkatkan HP atau lifesteal. Yang mana dalam suatu pertandingan mereka akan sangat sulit dikalahkan. Selain itu Dyrroth juga memiiki burst damage yang sangat mematikan dan cocok dimainkan sebagai hero core.

Zilong

Terakhir adalah Zilong yang merupakan hero assassin fighter. Karena memiliki role hybrid, maka akan musdah bagi zilong jika memang akan dimainkan sebagai hero hyper carry dalam suatu pertandingan di Mobile Legends.

Zilong memiliki kemampuan farming yang cukup cepat dari hero fighter lainnya, ia juga memiliki damage yang sangat sakit dan memiliki mobilitas yang sangat tangguh dalam permainan Mobile Legends. Klaian bisa menggunakan Zilong sebagai hyper carry yang kuat dalam pertandingan Mobile Legends.

Nah itulah penjelasan mengenai 7 Fighter Terkuat untuk Hyper Carry ML yang telah kami jelaskan. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi sumber refferensi yang baik untuk kalian semua. Baca penjelasan lengkap nya di atas agar kalian dapat mengetahui siapa saja hero fighter yang cocok untuk dijadikan core dalam meta hyper carry Mobile Legends! Jangan lupa follow Esportsku (@esports.ku) ya!

Tinggalkan pesanan

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima! Detail Tetang Cookie