Inilah 5 Fakta Menarik Fischl Di Genshin Impact

Kali ini kami ingin membicarakan beberapa fakta menarik dari karakter Fischl di Genshin Impact yang mungkin belum kalian ketahui.

Genshin Impact memiliki berbagai jenis karakter uniknya yang menarik untuk ditelusuri. Di region Mondstadt sendiri, terdapat sosok karakter yang cukup mencolok dibanding karakter lain, benar-benar mencolok. Fischl adalah sosok yang dimaksud tersebut, dengan gaya bicara nya yang membingungkan dan fashion pakainnya yang mendukung sifatnya.

Kalian dapat membaca guide tentang Fischl di sini, namun pada artikel ini penulis ingin berfokus pada fakta-fakta menarik dari Fischl yang mungkin belum kalian ketahui. Mari simak lebih lanjut artikel berikut ini.

Inilah 5 Fakta Menarik Fischl Di Genshin Impact

Kombo Karakter Terbaik Di Genshin Impact

Fischl adalah karakter yang membingungkan namun juga membuat penasaran. Vision yang dimiliki berelemen Electro dan Oz menjadi salah satu tanda vision nya tersebut. Banyak pemain telah belajar mencoba mencari tahu apa yang sebenarnya dikatakan oleh gadis muda ini, namun itu hampir mustahil.

Berbicara dengan Fischl sangat membingungkan karena dia lebih suka berbicara menggunakan kedua bahasa yang sudah ketinggalan zaman dan mengatakan hal-hal yang tampak seperti keluar dari novel fantasi. Selain itu, kira-kira apa saja fakta menarik yang bisa ditemui dari sosok Fischl?

Nama Asli Fischl Adalah Amy

Fischl bukanlah nama aslinya, dan dia tidak ingin ada yang mengetahuinya. Amy adalah nama aslinya, tetapi dia melarang siapa pun mengetahuinya dan bahkan namanya sengaja dihitamkan di suatu scene quest Fischl.

Menurut penuturan Fischl, dia tidak pernah menjadi Amy dan akan melakukan apa saja untuk menyembunyikan nama aslinya. Bila menelusuri kisah hidup Fischl, nampaknya ini akan mengarah pada belajar menerima dirinya sepenuhnya di masa depan.

Dia Hobi Membaca

Hobi favorit Fischl adalah membaca sejak dia masih kecil. Dia suka menghabiskan sebagian besar waktunya di perpustakaan, dan buku membantu mengembangkan kepribadiannya. Faktanya, sebenarnya ada sebuah buku tentang karakter yang Amy sebut sebagai Bunga Untuk Putri Fischl. Ternyata, dia bahkan menamai rekannya Oz dengan nama karakter dari sebuah buku.

Dia Tidak Memerlukan Penutup Mata

Fischl tidak memiliki luka di matanya, berbeda dengan pandangan orang lain ketika melihat penutup mata yang dia gunakan. Sepertinya dia mengira matanya adalah senjata ampuh yang harus disegel.

Ini adalah ciri utama karakter Chunibyo di anime dan penutup tersebut tidak memiliki fungsi yang sebenarnya. Fischl memakai penutup mata itu karena menurutnya itu membuatnya tampak keren dan membantunya bermain dalam delusi nya.

Dia Didukung Oleh Orang Tuanya

Terlepas dari kenyataan bahwa Fischl menjadi tergila-gila dengan dunia buku, orang tuanya mendukungnya. Dalam suatu waktu, mereka bahkan memanggilnya sebagai Fischl, bukan Amy. Ini mungkin karena mereka selalu bepergian, yang sering meninggalkan gadis muda itu sendirian dengan bukunya. Ayahnya tampaknya menjadi kurang senang dengan kehidupan delusi putrinya seiring bertambahnya usia.

Dia Mendapat Oz Di Hari Ulang Tahunnya

Setelah bertengkar hebat dengan ayahnya karena tidak menggunakan nama aslinya, Fischl lari ke perpustakaan. Di sinilah dia mulai menerima vision, namun Oz ternyata juga muncul di depannya.

Oz kemungkinan adalah hadiah ulang tahun terbaik yang pernah diterima Fischl dan membantunya bergabung dengan guild petualang. Oz sendiri nampaknya cukup senang bisa bertemu dengan Fischl, meski tak begitu menyukai namanya.

Demikian fakta menarik dari Fischl di dunia Genshin Impact. Karakter Chuninbyo ini

Nantikan terus informasi terkini seputar dunia game, khususnya game e-sports, hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie