Media Berita Esports Indonesia
Grid.ID

Geng Kapak (GPX) Perkenalkan Roster Divisi PUBG Mobile Ladies Mereka dengan Nama GPX Wonder

Salah satu tim esports yang semakin memperluas jangkauannya ialah Geng Kapak (GPX). Saat ini mereka telah memperkenalkan roster untuk divisi PUBG Mobile Ladies mereka yang bernama GPX Wonder.

Geng Kapak (GPX) perkenalkan roster divisi PUBG Mobile ladies mereka dengan nama GPX Wonder. Dengan kehadiran Geng Kapak ladies ini maka panggung turnamen PUBG Mobile ladies Indonesia semakin ramai.

Beberapa tahun terakhir dunia esports menjadi semakin berkembang. Terutama di Indonesia yang memilki minat yang besar terhadap game kompetitif membuat esports menjadi subur di sini.

Beberapa tim esports pun terbentuk dan melebarkan sayapnya di berbagai game esports. Baik itu di game Mobile Legends Bang Bang (MLBB), PUBG Mobile, Free Fire (FF), ataupun game lainnya yang telah masuk ke dalam kategori esports.

AYO BACA INI :  7 Hero Calon Nerf Mobile Legends, Performa Terlalu Tinggi?

Geng Kapak (GPX) Perkenalkan Roster Divisi PUBG Mobile Ladies Mereka dengan Nama GPX Wonder

GPX Wonder
Grid.ID

Salah satu tim esports yang semakin memperluas jangkauannya ialah Geng Kapak (GPX). Saat ini mereka telah memperkenalkan roster untuk divisi PUBG Mobile Ladies mereka yang bernama GPX Wonder.

Geng Kapak (GPX) merupakan organisasi esports bentukan Yurino “Donkey” Putra Angkawijaya bersama dengan teman-temanya. GPX telah memiliki divisi Mobile Legends mereka yang siap untuk bertanding di turnamen-turnamen Mobile Legends.

Kali ini GPX memperkenalkan divisi PUBG Mobile untuk kategori ladies. Tim bernama GPX Wonder telah berisi 3 roster PUBG Mobile. Perkenalkan itu diumumkan oleh pihak GPX pada hari Sabtu (14/8) lalu lewat akun Instagram resmi mereka.

AYO BACA INI :  Kapan Ada Buff Luck Royale Free Fire (FF) Lagi?

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by GENG KAPAK (GPX) (@gpx.idn)

Nama-nama player ladies di atas bukanlah nama-nama asing di pro scene PUBG Mobile Ladies di Indonesia. Pertama, Tyana “Vien” Cintya Dewi merupakan mantan pemain Belletron Esports pada tahun 2019 lalu.

Selain itu Fahrin “Ain” Rachmi Agisti merupakan mantan pemain Siren Esports. Sedangkan Juniar “BBYCANDY” Permata Sari merupakan nama baru meskipun ia juga telah memiliki pengalaman.

AYO BACA INI :  FF10X5A89WNF Kode Redeem M79 Mafia Free Fire (FF)

Meskipun baru memperkenalkan tiga roster, besar kemungkinan dalam waktu dekat ini GPX akan memberitahu sisa roster yang akan melengkapi squad GPX Wonder ini.

Debut pertama GPX Wonder ialah pada H3RO Tournament yang baru berakhir beberapa waktu ini. Dengan GPX Wonder inilah Geng Kapak akan memasuki berbagai turnamen PUBG Mobile kategori ladies.

Mari kita tunggu bagaimana aksi GPX Wonder di ajang turnamen PUBG Mobile kategori ladies. Bisa jadi nama baru ini akan masuk ke PMPL ID Ladies Tournament ke depan.

Tinggalkan pesanan

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima! Detail Tetang Cookie