Inilah Pendapat Zeys Soal Permainan Aura Fluffy Mobile Legends

Bjorn Ong atau yang lebih dikenal sebagai EVOS Zeys, pada match Aura Fire kontra RRQ Hoshi (27/3) sempat memberikan pendapatnya tentang permainan dari Aura Fluffy yang sedang dalam top performanya season ini.

Pada MPL ID Season 9 ini Aura Fire telah menunjukkan betapa berkembangnya mereka, Dengan line up yang tidak berubah dari season-season sebelumnya bahkan Aura Fire dapat menumbangkan ONIC Esports yang merupakan juara bertahan dengan skor 2-0 tanpa balas.

God1va cs season ini bahkan memiliki target untuk menjuarai MPL ID Season 9. Dengan kemampuan dan gameplay yang telah mereka perlihatkan sejauh ini, tentu bukan tidak mungkin Aura Fire bisa menjadi juara.

Bukan hanya God1va saja. Permainan Fluffy di EXP lane juga merupakan faktor yang membuat Aura Fire begitu kuat sekarang. Kehadiran Fluffy pada setiap teamfight selalu berbuah manis untuk Aura Fire.

Melihat Fluffy yang bermain bagus, EVOS Zeys yang merupakan coach EVOS Legends melalui live streamingnya bersama Antimage dan Jonathan Liandi pada match Aura Fire kontra RRQ Hoshi, sempat memberikan pendapatnya tentang permainan Fluffy.

Melihat Fluffy yang bermain bagus pada match pertama saat melawan RRQ Hoshi, EVOS Zeys berpendapat bahwa meski Fluffy terlihat lemah dalam laning phase, namun setiap teamfight terjadi pergerakkan yang dilakukan oleh Fluffy sangat pintar, hal ini membuat Aura Fire hampir selalu menang dalam teamfight.

“Tapi Fluffy mungkin lebih lemah di laning phase kan, tapi dia di team fight bagus, pinter juga. Dia cari momen bagus,” ucap Zeys.

Antimage yang juga hadir dalam live stream tersebut juga memberikan pendapatnya. Bagi Antimage penggunaan hero juga merupakan salah satu faktor penting untuk bisa mendapatkan momen. Dengan hero yang pas momen pun akan semakin mudah diciptakan.

Sayangnya pada match tersebut, Aura Fire harus menerima kekalahan 2-1 dari RRQ Hoshi, hal ini membuat posisinya di klasemen cukup terancam oleh EVOS Legends yang berada satu posisi dibawahnya.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie