Klasemen PMPL ID S3 Super Weekend W2D1, Bigetron Tunjukkan Performa Kelas Dunia!

Pertandingan hari pertama babak super weekend minggu kedua berlangsung semalam, Sabtu (03/04). Sebanyak 16 tim terbaik bertanding dalam 6 pertandingan.

Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai rekapan pertandingan dan klasemen PMPL ID S3 Super Weekend W2D1. Bigetron RA menunjukkan skill permainan kelas dunia di laga ini.

PUBG Mobile Pro League (PMPL) ID Season 3 berlangsung sejak 24 Maret hingga 18 April 2021. Kali ini 16 tim terbaik bertanding di babak super weekend minggu kedua.

Baca juga: 5 Tips Mudah Menggunakan Senjata DMR PUBG Mobile

Rekapan Pertandingan PMPL ID S3 Super Weekend W2D1

klasemen PMPL ID S3 Super Weekend W2D1

Pertandingan hari pertama babak super weekend minggu kedua berlangsung semalam, Sabtu (03/04). Sebanyak 16 tim terbaik bertanding dalam 6 pertandingan.

Voin Victory88 yang bermain sangat baik di awal minggu pertama lalu kembali menunjukkan keganasannya.

Mereka berhasil membuka hari pertama SW minggu kedua ini dengan memenangkan pertandingan pertama Sangok dengan 5 kill.

Kemudian giliran Genesis Dogma GIDS yang unjuk taring mereka. Tim baru yang performanya yang tengah naik ini menguasai pertandingan kedua Erangel dengan 19 kill.

Selanjutnya ada Bigetron Red Aliens yang berhasil memenangkan pertandingan ketiga. Tim alien merah ini berhail menunjukkan performa kelas dunia dengan memenangkan pertandingan ketiga Sanhok dengan 18 kill!

Berikutnya ada Geek Fam ID yang berhasil memenangkan pertandingan keempat Miramar dengan 12 kill. Bigetron pun mengikuti di posisi kedua dengan 10 kill.

Bigetron kembali mengganas dengan mendapatkan chicken dinner kedua mereka di pertandingan kelima. Kali ini mereka menaklukkan Erangel dengan 14 kill.

Pertandingan terakhir giliran 21 Esports yang menutup. Tim ini berhasil memenangkan pertandingan keenam Miramar dengan 9 kill.

Klasemen PMPL ID S3 Super Weekend W2D1

klasemen PMPL ID S3 Super Weekend W2D1

Dari rekapan pertandingan tersebut, Bigetron Red Aliens berhasil menguasai klasemen PMPL ID S3 super weekend W2D1.

Tim alien merah ini menduduki pertaingkat pertama dengan total 124 poin dengan 2x chicken dinner. Performa kelas dunia dengan berhasil meraup poin sebesar ini!

Geek Fam ID berada di peringkat kedua dengan 60 poin dengan 1x chicken dinner. Jarak peringkat pertama dengan kedua sebesar 2x lipat!

Meskipun berusaha mengejar, rival Bigetron, yakni EVOS Reborn berada di peringkat ketiga dengan 55 poin. Jarak poinnya masih sangat jauh.

 

Baca juga: Setelan High Fidelity Tersedia di PUBG Mobile, Outfit Anak Motor!

Itulah rekapan pertandingan dan klasemen PMPL ID S3 super weekend W2D1. Pertandingan penentuan super weekend minggu kedua akan berlangsung nanti sore.

Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie