Mode Permainan Metro Royale Dirilis Hari Ini, Update Sekarang!

Kali ini kami akan memberikan info mengenai mode permainan Metro Royale yang dirilis hari ini tanggal 10 November dengan membawa permainan baru yang dijamin seru.

Metro Royale merupakan mode permainan terbaru sebagai hasil kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus yang merupakan sebuah game jenis FPS bertemakan horror post apocalyptic. Hari ini tanggal 10 November, kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus yang dirilis dalam bentuk mode permainan Metro Royale dirilis dan berikut ini info terbarunya.

PUBG Mobile merupakan game battle royale yang dikenal dengan gameplay yang kompleks. Dengan map luas dan durasi match yang lama pemain bisa mengeksplor betapa uniknya berbagai daerah di suatu map. Tidak hanya itu senjata di game battle royale ini pun disediakan dengan lengkap. Oleh sebab itu pemain PUBG Mobile yang baik haruslah bisa memahami berbagai senjata, paham akan keadaan di arena, dan menguasai berbagai strategi.

Nah dengan tingkat komleksitas yang seperti itu, bagaimana jika PUBG Mobile diberikan sentuhan permainan yang lebih menantang? Pertanyaannya itu terjawab hari ini karena mode permainan Metro Royale sebagai hasil kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus dirilis hari ini.

Baca juga: Ini Dia Cuplikan Area Underground di Metro Royale

Mode Permainan Metro Royale Dirlis Hari Ini

mode permainan Metro Royale
YouTube/RoYal Gaming

Sebelumnya rumor akan diadakannya kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus sudah beredar sejak Agustus lalu. Nah beberapa waktu terakhir akhirnya pihak PUBG Mobile pun memberikan pengumuman resmi terkait kolaborasi ini. Sebuah mode permainan Metro Royale akan dirilis sebagai hasil dari kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus.

Metro Exodus sendiri merupakan game jenis FPS bertemakan horror post apocalyptic. Jadi bukan horror dalam artian ghaib melainkan horror karena di dalamnya terdapat monster-monster mutant yang bermutasi akibat efek radiasi perang nuklir. Karena hal itu pula kualitas udara di sana juga memburuk sehingga membuat suasana menjadi sangat mencekam.

Akhirnya hari ini tanggal 10 November 2020 pun tiba di mana mode permainan Metro Royale dirilis. Di sini pemain akan bertemu dengan suasana yag lebih mengerikan. Monster-monster mutant bisa menyerang pemain di dalam kegelapan. Itu membuat setiap pemain harus waspada dalam menghadapi mode permainan ini.

Tidak hanya monsternya yang memiliki kekuatan besar saja, pemain pun dibekali dengan persenjataan yang tak kalah canggihnya. Bahkan berbeda dengan mode Classic battle royale di mana pemain harus melakukan looting untuk bisa mendapatkan senjata, di mode permainan ini pemain bisa menyiapkan perlengkapan senjata mereka sendiri sebelum bertanding.

Hadir Pada Patch Note Update 1.1

mode permainan Metro Royale

Mode permainan Metro Royale hadir pada Patch Note Update 1.1 yang sudah bisa kamu update hari ini juga. Di update terbaru ini pemain akan mendapatkan lobi gameplay Metro Royale, dan juga tema baru, yaitu tema Metro dan tema Winter Festival. Di penghujung Season 15 Beyond A.C.E. ini pemain juga akan segera menemukan Royale Pass Season 16 dengan melakukan update aplikasi game PUBG Mobile ke Patch Note Update 1.1 ini.

Khusus untuk pemain yang melakuakan pembaruan apda tanggal 10-15 November, akan ada reward yang bisa didapatkan pemain tersebut, yaitu sebagai berikut.

  • 2.888 BP
  • 100 AG
  • 1 Ransel Thorn Trooper (selama 3h)

Baca juga: 2 Monster Mutant Paling Berbahaya di Event PUBG Mobile x Metro Exodus

Itulah info mengenai mode permainan Metro Royale yang dirilis hari ini dan masuk ke dalam Patch Note Update 1.1. Oleh sebab itu siapkan perangkatmu dan update aplikasi game PUBG Mobile kamu sekarang juga. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie