Skin Terbaik untuk AN94 Free Fire, Spikey Spine atau Game Streamer?

Memakai skin yang tepat tidak hanya akan memperindah tampilan senjatamu melainkan juga akan memperkuat performa senjata. Maka dari itu ketika memilih skin janganlah hanya terhenti pada tampilannya saja

Banyak hal yang harus kamu pertimbangkan sebelum pertandingan Free Fire dimulai. Salah satu yang terpenting yang harus kamu pertimbangkan ialah senjata. Selain itu pemiliihan skin yang tepat juga diperlukan untuk memperkuat performa senjatamu. Kali ini saya akan bandingkan skin untuk senjata AN94 antara Spiky Spine dengan Game Streamer.

Memakai skin yang tepat tidak hanya akan memperindah tampilan senjatamu melainkan juga akan memperkuat performa senjata. Maka dari itu ketika memilih skin janganlah hanya terhenti pada tampilannya saja melainkan juga harus membandingkan performa yang ditawarkan oleh setiap skin.

Baca juga: 3 Kombinasi Skill Karakter Hayato Terbaik Free Fire, Pemain FF Pakai Ini!

AN94

  • DAMAGE 60
  • RATE OF FIRE 58
  • RANGE 55
  • RELOAD SPEED 45
  • MAGAZINE 30
  • ACCURACY 48
  • MOVEMENT SPEED 62
  • ARMOR PENETRATION 0

AN94 merupakan senjata jenis Assaut Rifle (AR) yang baik untuk digunakan di jarak jauh. Sebagaimana senjata AR umumnya, AN94 juga memiliki tingkat rate of fire yang cepat. Tingkat akurasi senjata ini tergolong menengah.

Gun Skin AN94 Spikey Spine

Skin yang satu ini terkesan epik karena membawa tema yang menarik. Skin Spikey Spine membawa tema digital seakan-akan sedang berada di dalam sebuah game dan skin ini mewakili pihak musuh yang jahat. Pemilihan warna ungu untuk skin ini menguatkan tema digital yang ia bawa. Selain itu terdapat gambar kepala tengkorak di body senjata.

Mengenai performa skin ini menawarkan performa yang baik. Yang pertama skin ini akan meningkatkan rate of fire sebanyak dua poin. Ini keuntungan bagi AN94 yang merupakan senjata AR yang membutuhkan serangan cepat. Selain itu skin ini meningkatkan range senjata. Kekurangan skin ini ialah mengurangi magazine.

Baca juga: Skin Weapon Royale FF Terbaru AN94 Spikey Spine Free Fire 2020, Mematikan!

Gun Skin Game Streamer

Berikutnya ada skin Game Streamer yang baru saja dirilis di Free Fire belakangan ini. Skin dengan tema Wolfrahh juga merupakan karakter meta yang baru di Free Fire ini menambah permainan FF menjadi semakin berwarna. Skin ini memiliki corak loreng perpaduan antara warna kuning dengan hitam. Gun Skin Box ini tersedia untuk empat senjata. Dan salah satunya adalah AN94.

Untuk performa skin ini akan meningkatkan range senjata sebesar dua poin. AN94 yang merupakan tipe senjata jarak jauh dapat dipakai untuk serangan yang lebih jauh lagi ya dengan peningkatan range ini. Kelemahan skin ini ialah mengurangi tingkat akurasi.

Perbandingan Antara Skin AN94 Spikey Spine dengan Skin AN94 Game Streamer

Mengenai tampilannya skin Game Streamer yang khas Wolfrahh itu tidak memberikan kesan yang unik dan khas. Bahkan coraknya bisa dikatakan biasa saja. Sebaliknya skin Spikey Spine menawarkan tampilan yang berbeda yang lebih segar namun tetap mematikan. Untuk urusan penampilan skin Spiket Spine ini lebih menarik daripada skin Game Streamer.

Untuk performa keduanya meningkatkan range senjata. Hanya saja skin Game Streamer tidak meningkatkan apa-apa lagi malah mengurangi tingkat akurasi. Ini tentu kelemahan yang berarti untuk senjata jarak jauh seperti AN94. Skin Spikey Spine memang mengurangi magazine tapi skin ini akan meningkatkan rate of fire senjata. Ini keuntungan untuk senjata AR ya. Oleh sebab itu Spikey Spine menang telak di perbandigan dengan Game Streamer.

Baca juga: Gun Skin Box Terbaru FF Hadir Dengan Tema Wolrahh Free Fire

Bagaimana dengan perbandingan skin kali ini? Harus diakui bahwa Spikey Spine memang lebih baik daripada Game Streamer. Tidak hanya dari performa melainkan juga dari tampilan. Apa kamu sependapat dengan tulisan ini? Terima kasih dan booyah!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie