Kupas Tuntas Beda Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Share This Post

Beberapa waktu lalu, Samsung mengeluarkan smartphone Galaxy M31 di pasar Indonesia. Kemudian setelahnya meluncurkan produk Galaxy A31. Mereka unggul dalam hal kapasitas baterai dengan harga hampir sama.

Smartphone dengan tagline “Quad Camera, Kuat Baterainya” ini didukung baterai berkapasitas paling besar di kelasnya. Keduanya pun menawarkan empat kamera belakang terbaik.

Tapi, apa perbedaan Galaxy M31 vs Galaxy A31 dengan harga yang hampir sama ini? Simak bareng kuy!

Spesifikasi Samsung  Galaxy A31 vs Galaxy M31

Samsung Galaxy A31 hadir dengan Android 10. Perangkat ini punya ukuran layar AMOLED 6,4 inci full-HD+ (1.080×2.400 piksel). Sementara Galaxy M31 punya layar Full AMOLED Super-HD+ dengan luas yang sama yaitu 6,4 inci (1,080×2,400 piksel). Bedanya, screen-to-body ratio yang perbedaannya hanya sedikit sekali dari keduanya.

Kinerja Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Pada bidang ini ada perbedaan yang cukup mencolok. Galaxy M31 dibekali dukungan SoC (System on Chip) Samsung Exynos 9611 (10nm) yang mengusung prosesor octa-core dan terdiri dari quad-core ARM Cortex-A73 dengan kecepatan 2,3GHz dan quad-core ARM Cortex-A53 yang punya kecepatan 1,7GHz dikombinasikan dengan memori RAM sebesar 6GB, dan juga dikuatkan dengan grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G72 MP3 yang powerful.

Di sisi lain, Galaxy A31 hanya ditenagai SoC MediaTek Helio P65 MT6768 yang mengusung prosesor octa-core 64-bit yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,7GHz dikombinasikan dengan memori RAM 6GB, dan juga diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G52 2EEMC2. 

Kinerja prosesor Galaxy A31 ini hampir sama dengan Galaxy M31. Tapi, untuk kinerja grafis, Samsung Galaxy M31 jauh lebih superior. Kalian yang suka bermain game, bisa memilih Galaxy M31.

Kamera Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Pada bagian kamera, ada perbedaan di antara M31 dan A31.  Mereka sama – sama dibekali empat kamera belakang dengan resolusi berbeda. Kamera utama Samsung Galaxy M31 resolusi 64 MP dengan sensor Samsung ISOCELL Bright GW1 1/1.7 inci 0.8um piksel dengan fitur phase-detection autofokus dipadukan lensa aperture f/1.8 lengkap dengan LED flash yang dapat menangkap gambar lebih jernih dan detail. 

Kamera kedua Galaxy M31 ini punya resolusi 8 MP sensor BSI 1/4 inci 1.12um piksel yang dipadukan dengan lensa 13mm ultra-wide dengan aperture f/2.2 untuk mengambil foto super wide dengan field of view (FoV) 123 derajat. 

Sementara kamera ketiga punya kekuatan 5 MP dengan lensa aperture f/2.4 bermanfaat sebagai kamera dedicated macro. Kemudian kamera keempat Samsung Galaxy M31 punya kekuatan 5 MP dengan lensa aperture f/2.2 berguna sebagai depth sensor.

Untuk kamera Galaxy A31 juga dibekali empat kamera belakang. Kamera utama resolusi 48 MP dengan sensor Samsung ISOCELL 1/2 inci 0.8um piksel dengan fitur phase-detection autofokus dipadukan lensa aperture f/2.0 lengkap dengan LED flash yang bisa menangkap gambar lebih jernih dan detail. 

Kamera kedua Galaxy A31 ini mengusung resolusi 8 MP sensor BSI 1/4 inci 1.12um piksel yang dipadukan dengan lensa 13mm ultra-wide dengan aperture f/2.2 untuk mengambil foto super wide dengan field of view (FoV) 123 derajat. 

Kamera ketiga kekuatannya 5 MP dengan lensa aperture f/2.4 berguna sebagai kamera dedicated macro. Sementara kamera keempat Samsung Galaxy A31 punya kekuatan 5 MP dengan lensa aperture f/2.2 berguna sebagai depth sensor untuk menghasilkan efek bokeh seperti kamera DSLR lewat fitur Live Focus.

Kamera Depan Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Kamera depan Samsung Galaxy M31 menang karena didukung resolusi 32 MP dengan sensor BSI 1/2.8 inci 0.8um piksel dengan lensa aperture f/2.0 fixed focus yang cukup tangguh untuk foto selfie dan video call.

Sementara itu, Samsung Galaxy A31 hanya didukung resolusi 20 MP dengan sensor BSI CMOS dengan lensa aperture f/2.2 fixed focus yang cukup tangguh untuk foto selfie dan video call.

Tampak, untuk kalian para penggemar swafoto atau foto selfie bisa memilih Galaxy M31 dengan resolusi kamera depan yang lebih tinggi.

Baterai Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Fitur ini bisa kalian andalkan, Gaes. Galaxy M31 punya baterai dengan kapasitas 6000 mAh untuk mendukung aktivitas kalian, dan diperkuat fitur fast charging dengan daya optimal 15W. 

Sementara Galaxy A31 didukung baterai 5000 mAh yang diperkuat fitur fast charging dengan daya optimal 15W. 

Dengan demikian, kapasitas baterai Samsung Galaxy M31 menang dari Galaxy A31.

Fitur Lain Samsung Galaxy A31 vs Galaxy M31

Fitur di Galaxy A31 yang memang diunggulkan dari Galaxy M31 yaitu adanya fitur NFC (Near Field Communication) yang didukung fitur Samsung Pay. 

Fitur NFC ini punya banyak kegunaan misalnya, transfer file, transaksi cashless, cek saldo e-money, dan lainnya. 

Sejatinya, Galaxy M31 varian tertentu juga sudah didukung fitur NFC, tetapi varian yang ada di Indonesia tidak punya fitur tersebut.

Kelebihan lain Galaxy A31  yaitu letak sensor sidik jari di bawah layar yang tampak lebih modern dan fututistik. Sedangkan Samsung Galaxy M31 ini masih memakai sensor sidik jari yang ada di sisi belakang. Nah, kalian jadinya mau beli yang mana?

Related Posts