6 Tim Akan Bertanding Di China Dalam Event MDL 2017 DOTA 2

6 Tim Akan Bertanding Di China Dalam Event MDL 2017 DOTA 2. Semua tim yang bertanding mengisi waktu sebelum mereka menuju ke event paling penting yang diselenggarakan oleh Valve pada setiap tahunnya dan tahun ini jatuh  pada bulan agustus nanti ; The International 2017. Keenam tim tersebut adalah :

Newbee
Invictus Gaming
OG
Evil Geniuses
Clucth Gamers
Vici Gaming
LGD Gaming
LGD Forever Young

Mars Dota 2 League 2017 adalah sebuah ajang medan pertempuran untuk unjuk gigi dari tim-tim terkenal dota 2, di mana tim-tim tersebut terdiri dari empat dari tim yang diundang secara langsung ke TI 7 dan dua tim yang memenangi Pertandingan Regional Qualifiers yang lalu. Keenam tim tersebut mendapatkan kesempatan untuk menguji patch baru dota 2 yang minggu ini telah di update.

OG, Evil Geniuses, Newbee dan Invictus Gaming adalah empat tim yang telah diundang secara langsung ke TI 7 yang akan memulai bertumpahan darah mulai besok di Event MDL 2017 DOTA 2, dan dihadirkan juga  LGD Gaming dan LGD Forever Young, karena keduanya tersebut telah lolos dalam Regional Qualifiers DOTA 2.Pada Event MDL 2017 DOTA 2 ini turut juga menghadirkan tim Vici Gaming, yang menempati posisi kelima pada saat Regional Qualifiers TI 7, dan Clutch Gamers, yang kehilangan kesempatan mereka untuk melanjutkan ke panggung utama TI 7 di final low brackets SEA Qualifiers, merekapun berada di China untuk melakukan kompetitif pada musim ini yang akan segera berakhir.

Event MDL 2017 DOTA 2

Event MDL 2017 DOTA 2 merupakan salah satu event selingan dari tiga event lainnya sesaat sebelum event yang paling dinantikan oleh penggemar dota 2; The International 2017. Event MDL 2017 DOTA 2 akan dimulai besok pada 5 juli 2017 hingga 9 juli 2017 di Wuhan, China bertempat di Pusat Tenis Internasional Optics Valley. Event tersebut di bagi dalam dua tahap, untuk tahap pertama pada dua hari pertama dalam Event tersebut, 5-6 Juli, kedelapan peserta akan bertanding satu sama lain dalam babak penyisihan.

Event MDL 2017 DOTA 2

Empat tim teratas dalam grup akan maju di Upper Bracket sedangkan untuk empat tim yang kalah akan melanjutkan pertarungan mereka untuk mendapatkan gelar MDL diharuskan ikut permainan lower brackets yang sudah disiapkan. Kabar baiknya adalah untuk lower brackets mempunyai format playoff best-of-three, namun sebaliknya untuk putaran pertama menjadi best of one dikarenakan banyak penyelenggara ingin ikut tergabung dalam menyelenggarakan event ini.

Event MDL 2017 DOTA 2

Event MDL 2017 DOTA 2 pada hari pertama di mulai dengan pertarungan dari tim terkenal dengan rivalitasnya yaitu OG VS EG dan pada hari itu juga akan ada pertarungan yang hebat lainnya, karena pada saat itu LGD Gaming dan LGD Forever young akan bermain untuk menetukan siapa yang pantas bagi mereka untuk melanjutkan ke Upper brackets. Seluruh tayangan permainan yang berbahasa inggris akan di hadirkan dalam akun Twitch disini  dan untuk tayangan berbahasa china dapat di streaming di huomao disini

 

 

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie