Apa Itu Push Rank di Mobile Legends? Player ML Harus Tahu!

Berbeda dengan Mabar, yang mana merupakan istilah untuk bermain bersama, baik namun Push Rank di khususkan dalam Mode Ranked saja di Mobile Legends, lantas apa saja tips agar kalian bermain dengan lancar ketika Push Rank

Cukup banyak pertanyaan yang sering dilontarkan oleh gamer Mobile Legends, mulai dari berbagai istilah, hingga pengertian dari arti Push Rank di Mobile Legends.

Para pemain ML pastinya sering diajak untuk bermain bareng atau Mabar, namun selain kata tersebut banyak juga yang mengajak dengan kata “Push Rank Yuk?” Kata tersebut tentunya sangat sering kalian dengar, namun mungkin sebagai tidak tahu akan pengertiannya.

Apa itu Push Rank di Mobile Legends?

Arti kata Push Rank di Mobile Legends sendiri di ampul dari Bahasa Inggris mana Push artinya Dorong dan Rank merupakan Ranking atau Peringkat kalian dalam game tersebut. Itu berarti, Push Rank memiliki Arti untuk mengajak seseorang untuk meningkatkan Ranking bersama.

Berbeda dengan Mabar, yang mana merupakan istilah untuk bermain bersama, baik namun Push Rank di khususkan dalam Mode Ranked saja di Mobile Legends, lantas apa saja tips agar kalian bermain dengan lancar ketika Push Rank, berikut kami juga memberikan Tips Push Rank untuk kalian.

Tips Push Rank di Mobile Legends

Jika bermain dengan mengandalkan strategi tentunya akan memudahkan kalian dalam melakukan Push Rank di Mobile Legends, nah berikut beberapa tips yang bisa kalian coba.

Pelajari Meta Di Mobile Legends

Item ML OP Untuk Comeback Mobile Legends

META adalah Most Effective Tactic Available, merupakan sebuah taktik yang sangat efektif dari pemilihan hero, spell, formasi hingga item. Beberapa hal yang harus kalian perhatikan adalah formasi, hero dengan tier yang tinggi sesuai role.Perlu di perhatikan juga best teammate dan counter dari hero-mu. Dalam war pun timing dan position sangat penting, kalian harus memahami role sendiri.

Bermain Pada Waktu Tertentu

Brute Force Breastplate Mobile Legends

Hindari jam istirahat/ bersantai, karena pada waktu tersebut pengakses internet lebih banyak sehingga kemungkinan lag lebih besar karena trafik yang meningkat. Selain itu banyak sekali bocil yang bermain di waktu tersebut, namun tidak semua bocil juga bermain dengan tidak baik. Diantara mereka ada player handal juga.

Jangan Bermain Ketika Mood Jelek

Skin Miya Suzuhime ML, Skin Mobile Legends Ala Jepang!

Ketika fokus push rank ML namun kondisi kalian kurang baik seperti tengah sakit, kelelahan, mengantuk atau sedang emosi jangan paksakan diri untuk bermain. Jika kalian bermain sebanyak 3 kali dan kalah berturut turut, istirahatlah. Lebih baik gunakan waktu kalian untuk istirahat sejenak. Kalian masih bisa bermain untuk bermain di lain waktu.

Bermain Bersama Teman Yang Jago

Mabar adalah istilah dimana kalian khususnya pemain solo bermain dengan teman, nyalakanlah voice chat agar bisa berkomunikasi mengenai tips di poin-1. Kalian yang tidak mempunyai teman bermain ML di dunia nyata, bisa mencari teman melalui game juga. Nantinya kalian bisa berkomunikasi lewat chat, voice note dan add friend.

BACA JUGA:

Selalu Belajar dan Intropeksi Diri

Build Item Ling ML Terbaik Tahun 2020 Mobile Legends

Dalam melakukan push rank di Mobile Legends kalah dan menang adalah hal yang biasa terjadi. Tugas kalian adalah melakukan yang terbaik kedepannya jika melakukan kesalahan sebelumnya. Jangan menyalahkan  orang lain karena mereka juga suda berusaha. Bangunlah diskusi untuk kedepannya dengan rekan.

Yang terpenting jangan bermain berlebihan karena terlalu push rank. Jika kalian sudah kalah beberapa kalian berturut-turut, berhenti bermain dan coba lihat lagi kesalahan kalian. Jangan lupa istirahat.

Nah itulah pengertian dari arti Push Rank pada game Mobile Legends serta beberapa tips yang bisa kalian coba. Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi terbaru yang menarik lainnya. Stay Tune!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie