Event KDA Di Wild Rift, Akan Datang Saat Open Beta!

KDA merupakan idol group yang diisikan oleh champion-champion dari League of Legends. Champion-champion ini dipilih oleh Riot sebagai anggota dari KDA yang mana cukup menuai kesuksesan. Sebenarnya sebuah band atau artis tidak hanya KDA saja yang pernah dirilis oleh Riot.

Event KDA di Wild Rift, akan datang saat open beta! League of Legends memang sudah tidak bisa dipungkiri lagi mengenai popularitasnya. Baik dalam segi game, esports, dan juga pop culture. Bagaimana tidak, League of Legends bahkan sampai mengeluarkan virtual artist yang dinamakan KDA.

KDA merupakan idol group yang diisikan oleh champion-champion dari League of Legends. Champion-champion ini dipilih oleh Riot sebagai anggota dari KDA yang mana cukup menuai kesuksesan. Sebenarnya sebuah band atau artis tidak hanya KDA saja yang pernah dirilis oleh Riot. Salah satu yang paling terkenal adalah Pentakill, band metal milik League of Legends.

Champion yang menjadi anggota dari KDA adalah Ahri, Akali, Evelynn, dan Kai’sa. Tetapi rupanya bertambah satu anggota lagi yaitu Seraphine. Dengan gaya musik yang unik dan juga mudah sekali dinikmati oleh banyak kalangan. KDA merupakan salah satu virtual artist tersukses saat ini.

Disini kami akan memberikan berita mengenai event KDA di Wild Rift. Rupanya para pemain memang harus bersiap-siap dan menabung untuk membeli Wild Cores. Pasalnya skin ini akan limited, jadi kalian harus langsung dapatkan skin ini.

Event KDA Wild Rift

Mungkin kalian banyak yang bertanya, dalam rangka apa memangnya Riot sampai langsung mengeluarkan event KDA dan bahkan merilis champion terbaru LoL langsung ke Wild Rift. Jawabannya mudah, yaitu Worlds.

Bagi yang tidak tahu, Worlds adalah kompetisi tertinggi di LoL dimana hampir semua team terbaik saat ini akan saling beradu skill untuk menjadi juara dunia. Diadakan setahun sekali, kali ini pada Worlds 2020, venue yang dipilih adalah Shanghai. Nah ada hubungannya dengan event KDA di Wild Rift.

Rupanya sebagai salah satu gelarang kompetisi terbaik saat ini, Worlds juga mengadakan banyak sekali event. Salah satunya adalah tmapilnya KDA secara live di panggung terbesar LoL. Tidak hanya itu, KDA juga ikut merilis sebuah EP dan juga tidak lupa Seraphine yang menjadi champion baru merilis single juga.

Hal ini merupakan momen yang tepat untuk mempromosikan KDA dan juga LoL Worlds kepada para pemain Wild Rift. Pasalnya banyak pemain Wild Rift yang aslinya bukan pemain LoL. Dengan event KDA ini maka bisa jadi strategi pemasaran yang tepat untuk mengenalkan KDA dan Worlds kepada pemain-pemain baru ini.

Sempat Hiatus

Sempat hiatus selama dua tahun semenjak perilisan MV “Pop/Stars”, kali ini KDA akan kembali lagi ke panggun besar. Sebelumnya KDA sempat merilis “The Baddest” yang menjadi bagian dari EP terbaru mereka. Dan Worlds kali ini akan menjadi hal penting bagi KDA dan juga Riot nantinya.

Dengan waktu yang tepat saat open beta Wild Rift nanti, akan menjadi momen yang tepat untuk merilis event dan skin KDA ke Wild Rift. Jika kalian tidak tahu, sebenarnya untu kevent seasonal lainnya seperti Pentakill, sudah bisa kalian beli di Wild Rift. Untuk KDA kalian bisa menunggu nanti mendatang.

Itulah informasi mengenai event KDA di Wild Rift. Akan datang ketika open beta dan tidak lama lagi kalian harus siap-siap. Pastinya skin ini akan menjadi salah satu skin terkeren saat ini di Wild Rift.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie