Iniliah Sosok Yang Menguatkan Keputusan Clay Ke RRQ Hoshi

Midlaner RRQ Hoshi Deden “Clay” Muhammad, ungkapkan sosok terpenting yang menguatkan dirinya untuk pindah dari Genflix Aerowolf menuju RRQ Hoshi, kira-kira siapa sosok tersebut? simak kelanjutannya dibawah ini.

Scen kompetitif Mobile Legends Indonesia sudah berkembang begitu pesat dari awal kemunculannya, berbagai anak muda bertalenta kini sangat aktif bertanding di dunia kompetitif Mobile Legends, salah satu dari mereka adalah Deden “Clay” Muhammad.

Sebagai salah satu pemain midlaner terbaik di Indonesia, Clayy yang sebelumnya dikenal karena bermain apik saat membela Genflix Aerowolf kini telah menjadi salah satu pemain juara dari RRQ Hoshi di MPL Indonesia Season 9.

Tentunya, menjadi seorang pro player membutuhkan keputusan yang matang, pasalnya setiap tim tentunya memberikan penawaran dan keuntungan yang berbeda-beda. Hal ini pun juga harus dilewati Clayy kala kepindahannya dari Genflix Aerowolf ke RRQ Hoshi.

Namun, Clayy mengaku saat itu terdapat sosok kuat yang menguatkan keputusannya untuk pindah ke RRQ Hoshi, siapakah kira-kira sosok yang menguatkan Clayy akan keputusannya tersebut?

Sosok tersebut diungkapkan oleh Clayy kala ia menjadi bintang tamu pada konten Empetalk milik Jonathan Liandi, Melalui Empetalk, Clay sempat mendaptkan pertanyaan mengenai sosok terkuat di balik kepindahannya ke tim RRQ Hoshi.

Menanggapi hal tersebut, tanpa ragu Clayy pun menjawab bahwa sosok terkuat tersebut adalah orang tuanya sendiri.

“Awalnya juga gua sebelum masuk RRQ sering cerita ke orang-orang. Terus sampai akhirnya teman gua bilang buat tanya ke orang tua gua aja, walaupun orang tua gua juga enggak tahu RRQ tuh sebenarnya apa.” ucap Clay.

Clay kala itu sempat membicarakan masa depan karirnya bersama dengan orang tua. Bagi Clayy keputusan orang tuanya bisa jadi keputusan paling tepat.

Memercayakan keputusannya pada orang tua, Clayy mengaku sudah menjelaskan apa saja yang akan ia dapat jika bermain untuk RRQ Hoshi. Alhasil Clay pun mendapat dukungan dari orang tua-nya untuk membela RRQ Hoshi.

“Orang tua gua bilang kayaknya RRQ aja, soalnya gua jelasin juga RRQ tuh gini, masa depannya juga gini. Terus akhirnya orang tua gua bilang yaudah RRQ aja enggak apa-apa, tinggalin teman-temannya aja enggak apa-apa.” tambah Clay.

Meskipun orang tua kurang paham soal keputusan apa yang dipilih oleh anaknya, namun mereka pasti mengetahui soal keputusan apa yang terbaik untuk anaknya, hal ini menjadi sebuah pedoman yang dipercaya oleh Deden “Clayy” Muhammad.

Nah, itu dia guys sosok kuat yang menguatkan Clayy kala kepindahannya dari Genflix Aerowolf menuju RRQ Hoshi, bagaimana menurut kalian?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie