5 Mode PUBG Mobile yang Jarang Dimainkan

Beberapa ini mode-mode yang memang jarang dipilih oleh para pemain pubg mobile. Meskipun begitu, mode-mode dibawah ini sangat seru juga untuk kalian mainkan dikalah jenuh bermain ranked.

PUBG Mobile tidak hanya memperkenalkan classic mode dalam bentuk solo, duo dan squad saja di dalam game popular tersebut. Ada beberapa mode yang mereka tawarkan dalam game tersebut yang jarang kebanyakan orang mainkan. Kalau selama ini yang kalian tahu PUBG Mobile hanya memiliki classic mode, room, dan TDM, kali ini kalian akan tahu beberapa mode lainnya yang ternyata sangat seru untuk dimainkan dan untuk mengasah kemampuan dalam bertarung. Berikut adalah beberapa mode yang jarang dimainkan dalam PUBG Mobile,

  1. Arcade – Quick match

Arcade mode adalah mode permainan dalam PUBG Mobile yang dimainkan hanya dengan 28 orang pemain dalam satu match. Dalam mode ini setiap pemain akan bertempur di dalam situasi dan waktu yang lebih cepat daripada mode classic. Waktu dalam permainan Quick Match hanya berlangsung selama 8 menit. Mode ini memiliki beberapa variasi permainan seperti, all weapons (semua senjata), shotguns only (hanya senjata shotgun), pistol only (hanya senjata pistol), melee only (hanya senjata melee) dan loot heavens (tidak akan kehabisan loot).

 

  1. Arcade – Sniper training

Sama seperti Quick Match, Sniper training merupakan mode dalam PUBG Mobile yang dimainkan oleh 40 orang dalam setiap match. Dalam mode ini pemain akan bertempur sama seperti Quick match, namun dalam Sniper training estimasi waktu yang diperoleh hanya 15 menit. Pada mode Sniper Training player dapat melatih kemampuan bertarung jarak jauh karena mode ini memberikan para pemain ruang yang cukup besar untuk menghabisi musuh dari jarak jauh. Ada dua variasi dalam mode ini Sniper rifles All (bisa menggunakan semua jenis sniper) dan Sniper Rifles Bolt Action (menggunakan sniper rifles berjenis bolt action).

  1. Arcade – War

War mode dalam PUBG Mobile merupakan mini game yang zona bermainnya tidak akan mengecil selama pertandingan. Dalam war mode hanya aka nada 20 pemain lain yang bertarung untuk mendapatkan poin kill sebanyak – banyaknya. Dalam war mode para pemain tidak perlu takut untuk mati, karena pemain dapat respawn atau hidup kembali.

  1. Payload

PUBG Mobile memperkenalkan mode baru bernama Payload pada game PUBG Mobile. Mode tersebut masuk kedalam fitur EvoGround dan hanya bisa dimainkan di peta Erangel. Dalam mode payload akan tersedia beberapa senjata baru yang memiliki daya penghancur sangat besar sepeti M3E1-A yang mirip seperti bazooka, RPG-7, granat MGL dan Sawed off. Selain senjata yang memiliki daya kuat, ada beberapa kendaraan baru yang hanya tersedia di payload, seperti Helikopter dan BDRM.

  1. Blue Hole

Blue hole mode adalah mode hardcore intens yang telah dirancang khusus untuk mencegah pemain melakukan “camping” di zona aman. Saat memainkan mode, terdapat dua zona yang terbentuk, zona luar dan zona dalam. Zona dalam adalah zona baru yang ditambah ke peta yang disorot dengan warna biru. Jika pemain memasuki zona terlalu awal, mereka akan mengalami kerusakan yang sama dengan yang mereka lakukan di zona luar. Dengan kata sederhana, pemain harus berada di luar lingkaran dalam tetapi di dalam lingkaran luar sebelum zona biru akhirnya berubah menjadi zona aman selanjutnya, Mode ini meningkatkan tingkat spawn, dimana posisi team terakhir memenangkan chicken dinner.

 

Dari beberapa mode yang jarang dimainkan diatas, yang mana saja yang pernah kamu mainkan sebelumnya?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie