Pendaftaran All Talent Championship 2021 PUBG Mobile Resmi Dibuka

Musim ini PUBG Mobile kembali hadirkan All Talent Championship untuk global. Pembukaan pendaftarannya pun telah ada saat ini.

Saat ini pendaftaran All Talent Championship 2021 PUBG Mobile resmi dibuka. Inilah waktunya bagi seluruh pemain PUBG Mobile merasakan turnamen layaknya pro player.

PUBG Mobile merupakan game battle royale populer yang memiliki jutaan pemain aktif yang tersebar di berbagai belahan dunia.

Besarnya komunitas player tersebut terbagi setidaknya ke dalam dua kategori, yaitu pemain biasa dan pro player (atlet esports).

Fitur Terjun Otomatis di Mode Mission Ignition PUBG Mobile

Untuk menjadi seorang pro player, pemain harus bergabung ke tim esports tertentu. Kemudian masuk ke dunia pro scene dengan mengikuti turnamen PUBG Mobile.

Tak sedikit pemain yang ingin menjadi pro player dengan mengikuti turnamen-turnamen PUBG Mobile bergengsi.

Nah untuk mewadahi besarnya pemain yang ingin ikut turnamen, pihak PUBG Mobile pun membuatkan All Talent Championhip. Ini merupakan turnamen terbuka in game. Seluruh pemain game battle royale ini bisa ikut mendaftarkan diri dan timnya.

Pendaftaran All Talent Championship 2021 PUBG Mobile Resmi Dibuka

 pendaftaran All Talent Championship 2021

Musim ini PUBG Mobile kembali hadirkan All Talent Championship untuk global. Pembukaan pendaftarannya pun telah ada saat ini.

Kamu bisa buka pengumuman resminya di dalam game PUBG Mobile terkait All Talent Championship ini. Ikuti pendaftarannya bersama dengan timmu. Kemudian ikuti alur turnamennya.

 

Ada beberapa poin baru yang harus pemain perhatikan ketika ingin mendaftarkan diri di All Talent Championship 2021 ini, yaitu sebagai berikut.

Peringkat Regional

Besarnya komunitas dari berbagai region yang mendaftarkan diri membuat turnamen terbuka perlu untuk menambahkan peringkat regional. Peringkat ini merupakan sistem peringkat yang berbeda dari peringkat All Talent Championship secara keseluruhan.

Nantinya setiap poin yang tim dapatkan akan mempengaruhi posisi mereka di klasemen peringkat regional. Dengan begitu setiap tim bisa melihat di posisi berapakah timnya berada di klasemen regional.

Prestasi Baru: Perseverance

Pertandingan turnamen terbuka ini akan tetap berlangsung mingguan. Setelah pertandingan mingguan berakhir pemain berhak untuk mengambli hadiah sesuai dengan peringkat tim pada klasemen peringkat regional pada minggu tersebut.

Terdapat penawaran hadiah yang beragam setiap minggunya. Pemain bisa mendapatkan hadiah sesuai dengan jumlah pertandingan yang mereka mainkan setiap minggunya.

Untuk menambah keseruan data pertandingan mingguan dan masa beraku hadiah akan terus melakukan pembaruan setiap minggunya.

Selain itu ada gelar prestasi baru, yakni Perseverance yang dapat pemain dapatkan setelah mengikuti pertandingan mingguan All Talent Championship.

Roster Bigetron Alpha MPL ID Season 8, Branz Geser Role

Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia game dan esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie