Teknik Landmine Free Fire, Buat Musuh FF Terjebak!

Disini kami akan memberikan tips mengenai Teknik Menggunakan Landmine Di Free Fire. Tata letak, bait, dan timing yang tepat, dapat membuat item ini menjadi sangat berguna.

Banyak tipe granat di Free Fire. Salah satunya adalah Landmine. Item ini bisa dibilang ganas bila digunakan pada saat yang tepat. Tidak hanya penempatan penggunaannya, timingnya juga harus digunakan dengan tepat. Jika kalian bisa menggunakan item ini dengan baik, kalian bisa melawan musuh dengan mudah. disini kami akan memberikan mengenai teknik menggunakan Landmine di Free Fire. Salah satu item yang sangat berbahaya jika diinjak ini, bisa membuat kalian membalik keadaan dengan mudah.

Landmine adalah item yang dapat meledak bila diinjak ini, dapat digunakan dalam berbagai hal. Jika penggunaannya digunakan secara efektif, kalian tidak hanya bisa lari dari kejaran musuh, kalian juga bisa mengahibisinya dengan mudah. Tentu saja penggunaannya tidak terlalu mudah dan sering kita jumpai kondisinya, tapi sangat efektif dalam berbagai hal. Kalian bisa  juga menggunakannya untuk memasang perangkap untuk memancing musuh, karena damage yang dimiliki landmine cukup besar.

Tidak hanya penggunaan, tapi position yang baik dalam penggunaannya sangatlah dianjurkan. Dengan menggunakan item ini dengan baik, kalian bisa membuat perangkap yang cocok. Namun, menaruh item ini tidak boleh sembarangan, karena tidak terlalu efektif dalam beberapa tempat. Jika penggunaanya baik, kalian bisa menaruh perangkap ini dan menyerang musuh dengan baik. Gunakan Bait yang dapat memancing musuh ke landmine, dan ledakan mereka. Setelah itu, kalian bisa menyerang musuh yang sudah terluka itu untuk melakukan finisher. Banyak tempat dan teknik yang dapat kalian gunakan.

baca juga :

Disini kami akan memberikan tips mengenai Teknik Menggunakan Landmine Di Free Fire. Tata letak, bait, dan timing yang tepat, dapat membuat item ini menjadi sangat berguna. Kalian perlu strategi dalam penggunaanya. Jika digunakan dengan asal, kalian hanya membuang item dengan percuma. Disini, kami akan memberikan referensi tentang cara penggunaannya dengan baik dan benar sebagai referensi kalian.

GUNAKAN SAAT LARI DARI MUSUH

Saat kalian lari dari musuh, itu adalah saat yang tepat untuk menggunakan landmine. Larilah ketempat yang sempit atau tidak terlalu terbuka, setelah itu taruh landmind di belakang kalian ketika ada kesempatan. Hal ini bisa menghambat musuh sementara saat kalian lari dari musuh.

GUNAKAN SEBAGAI PERANGKAP DI RUMAH/BANGUNAN

Tempat seperti rumah atau bangunan memiliki banyak cela yang biasanya player lewati. Kalian bisa menggunakannya sebagai tempat menaruh landmine. Taruh di bawah jendela (di dalam rumah) atau di depan pintu. Dengan begitu, saat mereka memasuki rumah, kalian bisa memberikan damage yang tinggi.

TARUH DI TEMPAT LOOT

MobiGyaan

Saat ada loot drop, kalian bisa memanfaatkannya untuk menaruh landmine di tengah kotaknya. Musuh akan sulit untuk menyadari ada landmine disitu, saat itulah kalian bisa memberikan efek kejutan yang dapat menyerang musuh ketika mereka mengambil loot.

PERANGKAP SUPPLY DROP

Role All Rounder FF Untuk Solo Rank Free Fire

Saat kalian melihat supply drop, kalian past berpikiran untuk mengambilnya. Saat itulah kalian bisa menaruh landmine, untuk membuat perangkap. Taruh di sekitar area supply drop, dengan begitu kalian bisa memberikan damage yang tinggi pada mereka.

GUNAKAN BAIT UNTUK MENARIK MUSUH

Jika kalian ingin menggunakan strategi yang lebih baik, kalian bisa menyuruh salah satu player untuk menjadi bait. Taruh landmine di tempat yang sempit, ketika bait menuju kesana, pastikan musuh melewati tempat yang kalian taruh landmine. ketika meledak, kalian bisa menyerang mereka dengan mudah.

Itualh tips mengenai Teknik Menggunakan Landmine Di Free Fire. Dengan strategi, timing, dan position yang baik. Kalian bisa membunuh player atau squad dengan mudah saat bermain nantinya.

Ikuti Juga Media Sosial Kami di Instagram Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie