6 Hero Yang Ditunggu Muncul Di MPL ID Season 7

Kalian bisa perhatikan saja beberapa team yang  bermain di MPL memanfaatkan hero yang itu-itu saja. Mungkin ada team seperti EVOS dan ONIC yang cukup berbeda tetapi tidak begitu signifikan.

Banyak hero yang tersedia di Mobile Legends, tetapi ada beberapa hero yang ditunggu muncul di MPL ID season 7. Walau memiliki ratusan hero yang tersedia sayangnya di MPL sendiri tidak begitu variatif picknya.

Kalian bisa perhatikan saja beberapa team yang  bermain di MPL memanfaatkan hero yang itu-itu saja. Mungkin ada team seperti EVOS dan ONIC yang cukup berbeda tetapi tidak begitu signifikan.

Sebenarnya hal ini wajar saja karena semua team mengincar kemenangan yang akan sangat penting untuk meraup poin. Dengan hero-hero yang terlalu menonjol ini, banyak yang bisa dibilang agak terlupakan.

Banyak hero yang memiliki potensi baik tetapi tidak digunakan. Beberapa ada yang digunakan, tetapi karenda tidak terlihat begitu kuat mungkin hanya sesekali muncul saja sehingga potensinya tidak terlalu mencolok.

Disini akan coba kita bahas mengena hero yang ditunggu muncul di MPL ID season 7. Hero-hero ini sebenarnya terlihat tidak begitu buruk, hanya saja ya tertutup oleh hero lainnya yang lebih baik lagi.

Moskov

Saat ini di role Marksman tidak jauh-jauh dari Claude, YSS, Wanwan, dan Granger. Moskov tidak memiliki banyak kesempatan untuk menunjukan potensinya dan memang dibandingkan marksman papan atas, Moskov kalah jauh.

Terizla

Sebagai sidelane fighter atau tank Terizla sebenarnya tidak begitu buruk, tetapi dirinya tidak begitu baik dari beragam matchup. Walau sudah dibuff, hal ini dirasa masih kurang untuk hero yang satu ini.

Vexana

Vexana kalah jauh dengan berbagai hero mage lainnya. Poke, damage, range, utility, dan aspek lainnya dirinya bisa dibilang tertinggal. Sebenarnya ada potensi dari ulti dan poke spam miliknya, hanya belum cukup kuat di MPL.

Lolita

Saat ini tanker kurang begitu meta melihat dual support sangat baik digunakan oleh beberapa team. Lolita juga masih kalah dibandingkan tanker setup lainnya yang populer di MPL, kurang begitu baik saat ini.

Carmilla

Carmilla juga saat ini berada di posisi yang kurang baik. Sebagai tank dirinya kurang sustain, sebagai mage tidak ada poke dan sulit memberikan damage juga jadi sisi negatifnya. Saat ini sebagai hero, Carmilla kurang begitu baik.

Argus

Hero Argus ML

Argus yang mendapatkan buff sayangnya masih dianggap kurang begitu kuat oleh beberapa team di MPL. Saat ini dirinya memang seperti hero tanggung karena baik di sidelane atau jungle dirinya kurang begitu kuat.

Itulah beberapa hero yang ditunggu muncul di MPL ID season 7 yang pastinya diharapkan ada di MPL ID. Hero-hero ini sayangnya kurang begitu kuat dan belum mendapatkan slot di strat berbagai team.

Mungkin adanya patch baru atau ada team yang menemukan potensi dan kegunaan mereka bisa jadi alasan munculnya hero-hero ini. Menambah variasi pick di MPL tentu bisa jadi hal yang baik.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie