Filipina Pimpin Klasemen Day 1 PUBG Mobile SEA Games 31

Jumat (20/5) pertandingan hari pertama PUBG Mobile SEA Games 31 dilaksanakan. Tim PUBG Mobile Filipina 1 berhasil memimpin klasemen Day 1.

Pertandingan babak Final PUBG Mobile SEA Games 31 telah dimulai. Tim Filipina pimpin klasemen Day 1 PUBG Mobile SEA Games 31.

SEA Games 31 Hanoi, Vietnam membuka cabang olahraga esports. PUBG Mobile mendapatkan dua nomor pertandingan di ajang olahraga ini, yaitu Solo dan Team.

Pertandingan PUBG Mobile berlangsung pada 16-22 Mei 2022 ini. Dimulai dengan turnamen Solo pada 16-17 Mei.

Kini turnamen Team tengah berlangsung sejak 19 Mei lalu. Kini pertandingan Team telah memasuki babak Final yang mempertemukan 16 tim yang lolos kualifikasi.

Filipina Pimpin Klasemen Day 1 PUBG Mobile SEA Games 31

Filipina pimpin klasemen Day 1 PUBG Mobile SEA Games

Jumat (20/5) pertandingan hari pertama PUBG Mobile SEA Games 31 dilaksanakan. Tim PUBG Mobile Filipina 1 berhasil memimpin klasemen Day 1.

Lima ronde diadakan pada setiap matchday babak Final ini. Tim Filipina 1 membuka babak Final ini dengan menguasai pertandingan pertama Erangel dengan 12 eliminasi.

Kemudian tim Filipina 1 kembali mendapatkan kemenangan di match kedua Miramar dengan 9 eliminasi. Kembali ke Erangel, kini giliran tim Myabmer 2 yang mendapatkan kemenangan di pertandingan ketiga dengan 6 eliminasi.

Tim Vietnam 1 dapatkan WWCD di match keempat Sanhok dengan 18 eliminasi. Penutup matchday 1 babak Final diakhiri oleh tim Filipina 2 dengan kemenangan di pertandingan kelima Miramar dengan 20 eliminasi.

 

Dengan hasil ini tim Filipina 1 menjadi tim yang memimpin puncak klasemen dengan total 75 poin. Dua kali WWCD membawa tim ini mendapatkan poin besar di hari pertama babak Final.

Posisi kedua diisi oleh tim Myanmar 1 deangan 62 poin. Meski belum dapatkan WWCD namun permainan tim Myanmar di 5 ronde hari pertama dengan finish di posisi atas membuat poin mereka cukup untuk naik ke papan atas klasemen.

Tim Filipina 2 pun ikut menyusul di posisi ketiga. Raihan WWCD di match penutup dengan jumlah eliminasi yang besar membuat tim ini mendapatkan poin akhir yang besar.

Sementara itu tim Indonesia 1 finish di posisi ke-9 klasemen hari pertama. Tim perwakilan Indonesia ini dapatkan 34 poin.

Sedangakn tim Indonesia 2 yang berhasil menjadi tim terbaik di babak kualifikasi lalu justru harus puas finish di posisi ke-12. Sebanyak 23 poin didapatkan dari 5 ronde pertandingan yang dimainkan.

Masih ada dua hari pertandingan babak Final PUBG Mobile SEA Games 31. Masih besar kesempatan bagi dua tim Indonesia untuk mendapatkan poin besar di sisa 10 pertandingan ke depan.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie