Ini Dia Sistem Rank yang Berlaku di PUBG Mobile Lite

Kali ini kami akan berikan info mengenai sistem rank yang berlaku di PUBG Mobile Lite yang bisa menjadi ukuran target musimanmu dalam memainkan game battle royale yang satu ini.

PUBGFreeNoSurvey

Sebagai game battle royale online, PUBG Mobile Lite merupakan game yang kompetitif. Hal itu karena di game ini berlaku sistem rank yang menunjukkan tingkat kehebatan dari setiap pemain. Sejalan dengan itu kali ini kami akan berikan info mengenai sistem rank yang berlaku di PUBG Mobile Lite agar kamu tahu berapa RP lagi untuk mencapai rank tertentu.

PUBG Mobile Lite merupakan game battle royale turunan PUBG Mobile. Sebagai game versi ringan, PUBG Mobile Lite menawarkan permainan seserius PUBG Mobile namun dengan gameplay yang lebih sederhana dan juga kualitas grafik yang lebih ringan. Oleh sebab itu spek yang dibutuhkan untuk bisa memainkan game ini lebih rendah dibandingkan untuk memainkan game PUBG Mobile.

Dengan kondisi yang seperti itu tentulah hadirnya game battle royale ini ditujukan untuk pemain yang memiliki ponsel dengan spek kentang. Dengan begitu akan memperluas jangkauan PUBG Mobile. Mereka dapat merasakan sensasi rumit dan menantang ala PUBG Mobile dengan kualitas grafik yang lebih sederhana.

Baca juga: Akhirnya Kolaborasi PUBG Mobile dengan Metro Exodus Diumumkan!

Apa itu Sistem Rank di Game Battle Royale?

sistem rank yang berlaku di PUBG Mobile Lite
PUBGFreeNoSurvey

Di dalam game battle royale, pemain akan bersaing untuk bisa menjadi pemain terakhir di sebuah match. Berbagai strategi dilakukan demi bisa mencapai kemenangan. Baik itu strategi aktif dengan menyerang semua musuh ataupun strategi pasif dengan menghindari war dan bertahan hingga late game.

PUBG Mobile Lite dan beberapa game battle royale online lainnya memberikan hal yang berbeda, yakni dengan menerapkan sistem rank. Hasilnya para pemain akan bersaing tidak hanya untuk memenangkan pertandingan saja melainkan juga untuk bisa meningkatkan rank musimannya.

Dengan adanya sistem rank ini tentulah para pemain akan merencanakan strategi tambahan. Juga mengikuti misi-misi tertentu untuk mendapatkan poin lebih untuk push rank. Dengan adanya sistem rank ini pula kita bisa melihat adanya tingkatan dari para pemain. Dari rank terendah, menengah, hingga tertinggi.

Dengan mengetahui rank pemain lain kita bisa mewaspadai rank yang lebih tinggi dari kita. Sekaligus dapat pula menantang mereka untuk membuktikan seberapa jago mereka di game. Rank di sebuah game menentukan skill permainan seorang pemain. Tentu ini jadi tantangan tersendiri.

Sistem Rank yang Berlaku di PUBG Mobile Lite

Cara Update PUBG Mobile Lite Terbaru 2020
LDPlayer

Di dalam sistem rank yang berlaku di PUBG Mobile Lite, rank seorang pemain diukur dari seberapa besar Rank Points (RP) yang mereka dapatkan setiap musimnya. Dengan bermain di ranked match dan menyelesaikan misi-misi tertentu pemain akan mendapatkan RP untuk bisa meningkatkan rank mereka di game.

Terdapat 8 tingkatan rank (tier) di game PUBG Mobile Lite. Penamaan tier di game ini juga tidak berbeda dengan yang berlaku di sistem rank PUBG Mobile. Berikut ini 8 tingkatan rank (tier) yang berlaku di sistem rank PUBG Mobile Lite sekaligus berapa RP yang diperlukan untuk mencapainya.

  1. Bronze: 1200-1699 RP
  2. Silver: 1700-2199 RP
  3. Gold: 2200-2699 RP
  4. Platinum: 2700-3199 RP
  5. Diamond: 3200-3699 RP
  6. Crown: 3700-4199 RP
  7. Ace: Di atas 4200 RP
  8. Conqueror: Pemain tier Ace Top 500 di setiap region

Seperti yang bisa kita lihat di atas, tier tertinggi ialah Conqueror. Seperti game PUBG Mobile, tier Conqueror di sini bisa didapatkan dengan menjadi pemain Top 500 di setiap region dengan syarat awal sudah mencapai tier Ace terlebih dahulu. Jadi tetap tier tertinggi yang didapatkan berdasarkan RP ialah Ace.

Baca juga: Temukan 6x Scope di 5 Tempat Sanhok PUBG Mobile Ini!

Itulah info mengenai sistem rank yang berlaku di PUBG Mobile Lite. Dengan mengetahui hal ini kamu bisa menarget permainanmu untuk bisa mencapai rank tertinggi musim ini. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie