Inilah 16 Tim Peserta Indonesia Qualifier untuk SEA Esports Championship 2021

Untuk penentuan tim perwakilan Indonesia di SEA Esports Championship 2021 akan ada 16 tim peserta di Indonesia Qualifier yang akan memperebutkan tiket untuk turnamen PUBG Mobile se-Asia Tenggara ini.

Ada 16 tim peserta Indonesia Qualifier untuk SEA Esports Championship 2021. Pertandingan kualifikasi ini akan menentukan tim PUBG Mobile mana yang berhak mewakili di turnamen di kawasan Asia Tenggara ini.

Turnamen SEA Esports Championship (SEA EC) kembali diselenggarakan tahun ini dengan mengikutsertakan sebanyak 10 negara. Ada tiga esports game yang dipertandingkan di turnamen di kawasan Asia Tenggara ini, yaitu PUBG Mobile, League of Legends: Wild Rift, dan VALORANT.

SEA Esports Championship merupakan pertandingan pra SEA Games 31. Tujuan turnamen ini ialah untuk membantu neara yang berpartisipasi dalam SEA Games 31 untuk berlatih dengan regional lain.

Tuan rumah SEA Games 31 2021 ialah Hanoi, Vietnam. Oleh sebab itu pihak penyelenggara SEA EC 2021 ini ialah Vietnam Recreational E-sport Association (VIRESA) dan VNG Corporation.

Total prize pool SEA EC 2021 untuk turnamen PUBG Mobile ialah sebesar USD 60.000. Ada pula hadiah untuk penghargaan Match MVP, FMVP, serta WWCD yang didapatkan oleh tim.

Adapun untuk tim yang berhasil menjadi juara dari SEA Esports Championship 2021 berhak untuk mendapatkan hadiah sebesar USD 10.000.

16 Tim Peserta Indonesia Qualifier untuk SEA Esports Championship 2021

16 tim peserta Indonesia Qualifier untuk SEA Esports Championship 2021

Untuk penentuan tim perwakilan Indonesia di SEA Esports Championship 2021 akan ada 16 tim peserta di Indonesia Qualifier yang akan memperebutkan tiket untuk turnamen PUBG Mobile se-Asia Tenggara ini.

Berikut ini 16 tim peserta kualifikasi yang akan memperebutkan tiket untuk mewakili Indonesia di SEA Esports Championship 2021.

  1. RRQ Ryu
  2. Alter Ego LIMAX
  3. Aura Esports
  4. Bigetron Esports
  5. Bonafide Esports
  6. BOOM Esports
  7. Dewa United
  8. Genesis Dogma GIDS
  9. Livescape
  10. Takae Esports
  11. Nero Team
  12. NFT Esports
  13. Voin Victory88
  14. Skylightz Reverse Blue
  15. Zone Esports
  16. Maruzsama

Dari 16 peserta kualifikasi di atas terlihat bahwa tim-tim PUBG Mobile profesional Indonesia ikut serta untuk bisa mewakili di ajang SEA EC 2021 mendatang.

Jadwal Turnamen SEA Esports Championship 2021

Babak kualifikasi untuk nasional akan berlangsung pada November dan Desember 2021 ini. Untuk regional Indonesia, babak kualifikasinya akan berlangsung pada dua hari pertandingan, yaitu pada 29 November dan 2 Desember 2021 mendatang.

Untuk babak kualifikasi Indonesia untuk SEA EC 2021 ini akan berlangsung pada pukul 11:00 WIB nanti. Pertandingannya akan ditayangkan di channel YouTube Liga Game Esports.

Kemudian setelah setiap negara telah mendapatkan perwakilan untuk SEA EC 2021 ini, akan ada upacara pembuka SEA EC 2021 yang akan diadakan pada 2 Januari 2022 mendatang.

Lalu babak kualifikasi sebelum babak final SEA EC 2021 akan berlangsung pada 3-5 Januari 2022 mendatang.

Terakhir tim-tim PUBG Mobile yang lolos dari babak kualifikasi itu berhak untuk bertanding di babak final SEA EC 2021 yang akan berlangsung pada 7-9 Januari 2022 mendatang.

Maka dari itu mari kita saksikan babak kualifikasi Indonesia untuk SEA Esports Championship 2021 yang akan berlangsug pada siang ini yang akan mempertemukan 16 tim PUBG Mobile profesional Indonesia.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie