ION Masih Aman di Puncak Klasemen W2D4 PMPL ID PUBG Mobile

Minggu (3/4) tambahan 5 match yang diadakan di W2D4 belum bisa menggoyahkan ION Esports di puncak klasemen turnamen PUBG Mobile 2022 PMPL ID Spring ini.

Minggu (3/4) pertandingan hari keempat minggu kedua turnamen 2022 PMPL ID Spring dilaksanakan. ION Esports masih aman di puncak klasemen W2D4 turnamen PUBG Mobile pro ini.

Saat ini turnamen 2022 PMPL ID Spring memasuki minggu kedua babak liga. Dengan format turnamen baru serta sistem skor baru yang diterapkan membuat pertarungan jadi makin kompetitif.

Setiap minggunya seluruh tim harus memainkan laga panjang 5 matchday penuh untuk memperebutkan bonus poin di akhir klasemen mingguan.

ION Masih Aman di Puncak Klasemen W2D4 PMPL ID PUBG Mobile

ION masih aman di puncak klasemen W2D4

Minggu (3/4) tambahan 5 match yang diadakan di W2D4 belum bisa menggoyahkan ION Esports di puncak klasemen turnamen PUBG Mobile 2022 PMPL ID Spring ini.

Tim GPX tunjukkan performa yang baik di matchday keempat ini dengan membuka pertandingan dengan WWCD di match pertama Sanhok dengan 15 eliminasi.

Kemudian Geek Fam ID mampu dapatkan WWCD di match kedua Erangel dengan 8 eliminasi.

Pertandingan berlanjut di Miramar dengan tim GPX yang berhasil kembali mendapatkan kemenangan. Double chicken dinner didapatkan oleh GPX di match ketiga dengan 7 eliminasi.

Pertandingan masih berlanjut di Miramar. Kini giliran NFT Esports yang mendapatkan WWCD dengan 11 eliminasi.

Penutup matchday keempat minggu kedua ini ialah sang pemuncak klasemen yang harus mempertahankan posisinya. ION Esports mendapatkan WWCD di match kelima Erangel dengan 12 eliminasi yang semakin memperkuat posisinya di puncak klasemen.

ION masih aman di puncak klasemen W2D4

Dari tambahan 5 match itu masih dikuasai oleh ION Esports. Tim ION dengan tambahan satu WWCD yang didapatkan telah berhasil mendapatkan total 194 poin.

Kemudian NFT Esports yang sedang mengejar posisi pertama masih tertahan di posisi kedua dengan 177 poin. Jarak poin dengan ION justru melebar.

Tim GPX yang bermain OP di matchday keempat langsung melesat ke peringkat ketiga dengan total 154 poin.

Bigetron Red Aliens masih aman di posisi keempat. EVOS Reborn justru turun ke posisi kesembilan di matchday keempat ini.

Matchday kelima yang akan menjadi penentu klasemen minggu ini akan diadakan pada hari ini. Hal itu karena adanya penundaan di matchday pertama lalu. Mari kita tunggu tim manakah yang berhasil dapatkan poin penuh di mingu kedua ini!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie