KFConsole, Kejutan Gaming Console Baru Dari KFC

KFConsole adalah kejutan baru dalam perang console di tahun 2020. Kabarnya konsol ini memiliki kemampuan menghangatkan ayam di dalamnya.

KFConsole, kejutan gaming console baru dari KFC. | Gambar: Business Insider

Salah satu kejutan terbaru di industri game tahun ini berasal dari perusahaan makanan siap saji, KFC. Tidak ada yang mengira kalau sebuah trailer konsol yang sempat dirilis pada bulan Juni lalu, hingga dianggap lelucon bagi para penggemar dan para pemain game, adalah sebuah kenyataan. Namanya adalah KFConsole yang sudah diumumkan pada bulan november lalu. Console ini diduga memiliki fitur bawaan berupa penghangat ayam yang sempurna untuk sesi permainan yang lama.

Langkah ini bukan yang pertama kalif terjadi di tahun 2020. Salah satu brand beer bernama Bud Light, sempat mengejutkan dunia dengan langkah marketing yang aneh di bulan November. Perusahaan ini merilis “next-gen console” bernama BL6 dalam upaya parodi untuk ikut bagian dalam perang konsol yang sedang berlansung. Fitur utama yang ada di BL6 adalah wadah dingin tempat menaruh minuman bir dengan proyektor kecil di dalamnya. Bud Light menyatakan bahwa uang yang terkumpul dari konsol game mereka akan digunakan sebagai amal. Walaupun terdengar konyol, namun hal ini menjadi salah satu langkah terunik di tahun ini.

KFConsole Yang Mampu Menghangatkan Ayam

Lalu apa saja yang ditawarkan gaming console ini? Hasil kerjasama dari KFC dan Cooler Master ini akan membuat console pertama mereka memiliki kemampuan bermain game berkualitas 4K 240FPS. Ciri khas dari console ini yang belum pernah ada di console lain adalah Chicken Chamber. Anda tidak salah membaca, sebuah penghangat ayam, yang tergabung dalam case berbentuk bulat. Belum ada detail mengenai tanggal rilis atau harga pasti.

Mark Cheevers, kepala Humas KFC, mengungkapkan kegembiraannya atas pencapaian perusahaannya. Ia menyampaikan dengan melanjutkan kampanye teaser awal mereka tersebut, ada sebuah kesenangan tersendiri dapat memberikan apa yang diinginkan oleh para penggemar mereka, sebuah konsol baru versi dari mereka sendiri.

Peluncuran gaming console ini dapat menjadi angin segar dari perang konsol yang sekarang terjadi. Setidaknya produk ini dapat memperoleh tempat baru di tengah persaingan sengit dari Sony, Nintendo dan Microsoft yang telah terjadi selama bertahun-tahun. Kemungkinan konsol tersebut tidak akan dirilis pada waktu Natal tahun ini, tetapi setidaknya ini layak untuk dinantikan. Jika Anda menginginkan sebuah konsol yang mampu memanaskan ayam Anda, maka KFConsole adalah pilihan yang tepat. 

Menurut kalian, apakah gaming console ini sudah memenuhi ekspetasi kalian dalam menjadi console idaman di rumah? Atau produk dari perusahaan yang sudah bermain lama di pasar gaming console tetapi menjadi incaran? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar di bawah. Jangan lupa untuk terus mengunjungi web kami, Esportsku. Disini kalian akan mendapatkan berbagai informasi penting dan ter-update seputar dunia games, khususnya game e-sports.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie