NoMercy Beberkan Pengaruh Perombakan Roster Aura PUBG Mobile

Perombakan roster di tim Aura Esports membuat adanya pengaruh terhadap gameplay tim PUBG Mobile itu. Roster Aura, NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster tersebut.

YouTube/AURATV

Aura Esports menjadi tim PUBG Mobile yang melakukan perombakan roster yang besar. Roster Aura, NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster Aura di PMPL ID musim ini.

Saat ini turnamen 2022 PMPL ID Spring tengah berada di minggu kedua babak liga. Kompetisi PMPL ID musim ini jadi lebih kuat dengan diterapkannya format turnamen serta sistem skor yang baru.

Perubahan format turnamen ini tentulah memberikan pengaruh pada tim peserta 2022 PMPL ID Spring. Terutama bagi para roster veteran yang telah bermain di panggung PMPL dalam beberapa musim terakhir.

Selain teknis akibat adanya perubahan format turnamen, banyak tim yang mengubah gameplay disebabkan pula oleh adanya perombakan roster di tim tersebut. Perubahan itu bisa kita lihat pada tim Aura Esports.

NoMercy Beberkan Pengaruh Perombakan Roster Aura PUBG Mobile

NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster Aura
YouTube/AURATV

Perombakan roster di tim Aura Esports membuat adanya pengaruh terhadap gameplay tim PUBG Mobile itu. Roster Aura, NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster tersebut.

Jelang 2022 PMPL ID Spring, Aura Esports mengumumkan roster PUBG Mobile mereka. Kini Aura bermain dengan 4 roster, yaitu JaydeN, NoMercy, Hans4you, dan Six. Untuk melengkapi line up, manajer tim Stacvi pun ikut bergabung.

Roster veteran Aura, Jeixy memutuskan untuk rehat pada PMPL ID musim ini. Di sisi lain masuklah dua wajah baru di tim Aura, yaitu Hans4you dan Six.

Dengan begitu maka dua pemain veteran tim Aura, yaitu JaydeN dan NoMercy merasakan adanya perubahan gameplay pada tim PUBG Mobile Aura.

NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster Aura

Kepada Esportsku lewat media interview, NoMercy beberkan pengaruh perombakan roster di tim Aura Esports.

“Cukup berpengaruh, sih. Kadang kami main yang seperti biasa jadi nggak bisa,” ungkap NoMercy.

Tentu adanya perombakan roster dengan masuknya dua wajah baru di tim Aura berpengaruh pada gameplay tim Aura di arena kompetisi. NoMercy menyadari bahwa tim Aura tak bisa lagi memainkan gameplay yang seperti biasa dimainkan dengan roster veteran Aura.

Untuk antisipasi tersebut, NoMercy tahu bahwa chemistry dengan pemain baru di tim Aura harus dibangun.

Ia mengungkapkan perlunya kegiatan bersama dengan para pemain untuk memperkuat chemistry. Dengan begitu teamwork di arena seperti penggunaan mobil hingga rotasi bisa dibangun dengan lebih baik.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie