Clayyy Komentari Mainnya Wannn di MPL ID S9 Mobile Legends

RRQ Clayyy beri komentar terhadap mainnya kembali EVOS Wannn di MPL ID Season 9. Memang masuknya kembali roster Mobile Legends tersebut cukup menarik perhatian di kalangan fans.

Bermainnya kembali EVOS Wannn di MPL ID Season 9 mendapatkan komentar dari RRQ Clayyy, roster Mobile Legends ONIC Esports.

MPL ID Season 9 saat ini berada di minggu keenam babak Regular Season. Semakin dekat babak liga ini berakhir maka semakin nampak pula tim mana saja yang berpotensi untuk lolos ke Playoff.

Memaksimalkan dua minggu pertandingan terakhir setiap tim pun menyiapkan tim untuk makin maksimal. Mulai dari memperbaiki gameplay hingga melakukan rombak roster.

Salah satunya yang menarik perhatian di kalangan fans MPL ialah masuknya kembali Wannn ke EVOS Legends untuk bermain di MPL ID Season 9.

Wannn bermain kembali di musim kesembilan MPL ID sejak tanggal 25 Maret 2022 kemarin. Ia pun langsung bermain membela EVOS dalam pertandingan melawan Rebellion Zion dan membuahkan hasil kemenangan.

Clayyy Komentari Mainnya Wannn di MPL ID S9 Mobile Legends

RRQ Clayyy beri komentar terhadap mainnya kembali EVOS Wannn di MPL ID Season 9. Memang masuknya kembali roster Mobile Legends tersebut cukup menarik perhatian di kalangan fans.

Di minggu keenam ini RRQ Hoshi masih aman di puncak klasemen. Wajar jika banyak yang memprediksi kalau tim RRQ bakal menjadi juara di MPL ID Season 9 ini.

Meskipun posisi RRQ diuntungkan namun itu tidaklah membuat tim Mobile Legends RRQ itu tenang karena masih ada dua minggu pertandingan dan babak Playoff yang sengit.

Hal itu karena setiap tim tengah mempersiapkan untuk jadi lebih kuat. Terutama dengan masuknya roster ke MPL seperti Wannn yang kembali masuk ke line up EVOS Legends.

Dalam kesempatan wawancara dengan Esportsku, Clayyy pun menjawab pertanyaan mengenai bermainnya kembali Wannn ke MPL ID musim ini.

“Wannn di EVOS, ya siapapun midlaner-nya kita siaplah ngelawannya,” jawab Clayyy.

Bermainnya kembali Wannn di EVOS membuat posisi midlaner tim macan putih tersebut cukup menarik perhatian.

Namun bagi Clayyy hal itu tidaklah harus diberi perhatian khusus. Hal itu karena siapapun player yang mengisi midlaner di sebuah tim harus siap untuk dilawan ketika bertemu di arena.

RRQ Hoshi akan bertemu dengan EVOS Legends pada minggu terakhir di matchday kedua, yakni pada Sabtu (9/4) minggu depan.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie