Bukan EVOS, Skylar Lebih Ingin Melawan ONIC di Playoff MPL S9 Mobile Legends

RRQ Skylar memang ingin melawan ONIC Esports di Playoff MPL ID Season 9 untuk membalaskan dendam Final MPL Season 8 Mobile Legends lalu.

YouTube/MPL ID

Meski MPL Mobile Legends sudah lewat namun RRQ Skylar mengungkapkan bahwa dirinya lebih ingin melawan ONIC Esports di Playoff MPL ID Season 9 ketimbang EVOS Legends.

MPL ID Season 9 telah berakhir. RRQ Hoshi berhasil menjadi juara setelah puasa dari gelar juara sejak Season 6 lalu.

Permainan apik tim RRQ membuat mereka berhasil masuk ke Playoff dengan jalan yang mulus hingga dapatkan gelar juara setelah memenangkan dua pertandingan di Playoff.

YouTube/MPL ID

Top 4 tim di MPL ID Season 9 ialah RRQ Hoshi, ONIC Esports, Aura Fire, dan EVOS Legends. Match pertama RRQ ialah melawan EVOS Legends. Pertandingan el clasico yang sengit karena harus memakan 5 game penuh.

Sementara itu Aura Fire mencetak rekor baru di sejarah MPL. Tim Aura berhasil masuk ke Top 3 setelah mengalahkan EVOS Legends namun kalah di final lower bracket menghadapi ONIC Esports.

Kemudian ONIC Esports sempat dikalahkan oleh RRQ di final upper bracket dan kembali bangkit untuk menghadapi di RRQ di final MPL. Hasilnya RRQ pun memenangkan pertandingan dan merebut gelar juara dari tangan ONIC.

Bukan EVOS, Skylar Lebih Ingin Melawan ONIC di Playoff MPL S9 Mobile Legends

RRQ Skylar memang ingin melawan ONIC Esports di Playoff MPL ID Season 9 untuk membalaskan dendam Final MPL Season 8 Mobile Legends lalu.

Hal itu disampaikan oleh Skylar lewat acara Empetalk bersama dengan Jonathan Liandi beberapa waktu lalu ketika membahas mengenai perjalanan RRQ di MPL ID Season 9.

“Gua jujur, sih pengen ketemu ONIC. Pengen balas dendam soalnya Season 8 mereka kalahin RRQ,” ungkap Skylar.

RRQ Hoshi juara MPL ID Season 9
YouTube/MPL ID

Meskipun Skylar tidak bermain di Playoff pada MPL ID Season 8 lalu namun ia bertekad untuk mengambil kembali trofi juara yang sempat didapatkan ONIC pada musim lalu tersebut.

Hasilnya pun terbilang memuaskan. Pertandingan Bo7 (best of 7) pada laga final kemarin berhasil diselesaikan oleh RRQ Hoshi dengan mengalahkan ONIC Esports dengan skor 4-1.

Tentu hasilnya berbeda jika dibandingkan dengan kemenangan ONIC atas RRQ pada Season 8 lalu yang harus memakan game penuh dengan skor 4-3 bagi ONIC.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie