Revamp Skin Valentine Mobile Legends (ML), Ada 4 Skin Diubah!

Ada empat skin Valentine yang mendapatkan perubahan kali ini dan sebenarnya perubahannya cukup minor. Skin Valentine di Mobile Legends sendiri memang tidak banyak, tapi setidaknya ada beberapa yang suka.

Di Mobile Legends ada banyak sekali series skin yang tersedia, salah satunya seasonal Valentine. Tapi rupanya dalam bocoran terbaru, ada revamp skin Valentine Mobile Legends (ML) yang mana akan berubah nih.

Ada empat skin Valentine yang mendapatkan perubahan kali ini dan sebenarnya perubahannya cukup minor. Skin Valentine di Mobile Legends sendiri memang tidak banyak, tapi setidaknya ada beberapa yang suka.

Perubahan ini jadi tidak begitu mencolok dan seharusnya tidak membuat para pemiliknya sadar. Tidak jelas mengapa mereka melakukan perubahan dalam skin Valentine ini, tapi terlihat lumayan jelas memang di splash art perubahannya.

Revamp Skin Valentine Mobile Legends (ML)

Dari perubahan empat skin ini yang paling terasa adalah di kualitas. Setelah mendapatkan revamp, terlihat memang kualitas skinnya meningkat dan tekstur yang digunakan juga lebih baik dari sebelumnya.

Dari segi efek juga tidak begitu berpengaruh besar dari sebelumnya. Walau memang ada sedikit perubahan dimana efeknya terlihat lebih jelas dan lebih tajam. Hal ini mungkin karena skin Valentine yang dinilai kurang baik.

Jika kalian bandingkan skin Valentine yang dulu dengan setelah revamp memang terasa sekali perubahannya. Skin Valentine yang dulu terasa sangat murah dengan kualitas yang ala kadarnya mulai dari tekstur sampai VFX skillnya.

Tapi perubahan dalam revamp ini membuat skin-skin Valentine lebih baik lagi. Pastinya bagi para pemilik skin Valentine dari keempat hero yang mendapatkan revamp ini akan sangat senang karena skin mereka lebih baik lagi.

Perubahan atau revamp ini juga masuk akal mengingat sebentar lagi pada bulan Februari akan memasukin musim Valentine. Jadi revamp ini mungkin untuk menyambut beberapa pemain yang belum punya skin seasonal ini untuk mendapatkannya.

Revamp ini akan didapatkan oleh hero-hero yang punya skin Valentine. Hero-hero tersebut adalah Clint, Layla, Miya, dan Alucard. Sebenarnya Khufra – Esmeralda dan Carmilla – Cecilion juga punya skin couple, tapi bukan series Valentine.

Mungkin kedepannya Moonton mulai tertarik ya membuat skni Valentine terbaru untuk hero-hero lainnya. Atau mungkin di tanggal 14 Februari depan bisa jadi waktu ynag tepat untuk mengumumkan skin Valentine terbaru ya.

Semoga saja dari revamp ini maka skin-skin lawas di Mobile Legends akan mendapatkan perlakuan yang sama. Sangat disayangkan karena banyak konsep skin yang keren dan dengan revamp skin Valentine Mobile Legends ini bisa jadi batu loncatan mereka.

Dari beberapa komentar di media sosial ada yang senang mendapatkan revamp tapi beberapa juga ada yang kurang suka. Untuk Layla dan Miya, mereka menganggap terlalu generik dan membosankan.

Tapi menurut kalian bagaimana nih, apakah lebih baik atau tidak? Secara pribadi sih sebenarnya dari segi kualitas tekstur dan VFX lebih baik, tapi untuk desain memang kembali kepada masing-masing.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie