7 Hero Mobile Terkuat Di Mobile Legends (ML), Sulit Ditangkap!

Yang dicari dari hero mobile adalah bagaimana pergerakan mereka yang sangat cepat dan halus. Hal ini sangat membantu mereka untuk cepat melakukan roaming atau gank jika ingin bermain lebih agresif.

Saat ini hero di Mobile Legends kian banyak untuk digunakan. Tentunya banyak jenisnya dan wajib kalian pahami hero mobile terkuat di Mobile Legends. Hero-hero ini memiliki kecepatan dan mobilitas yang sangat tinggi.

Yang dicari dari hero mobile adalah bagaimana pergerakan mereka yang sangat cepat dan halus. Hal ini sangat membantu mereka untuk cepat melakukan roaming atau gank jika ingin bermain lebih agresif.

Untuk kabur juga tidak masalah karena hero mobile ini bisa sulit sekali ditangkap. Bahkan seringkali di tangan yang tepat, skor death mereka bisa sangat rendah karena memang akan butuh kerja keras dikejar.

Bagi kalian yang penasaran siapa saja sih hero-heor tersebut mungkin kalian akan tertarik melihatnya dibawah ini. Hero-hero ini bisa jadi pilihan kalian yang ingin bermain sangat gesit dan sulit ditangkap.

Hero Mobile Terkuat Di Mobile Legends (ML)

4 Tips Menang Lane Di Mobile Legends, Dominasi Lane ML!

Jika berbicara mengenai hero mobile memang kebanyakan ada di role assassin. Tapi tidak semuanya berada di assassin saja karena banyak role lainnya yang memilii mobilitas tinggi. Hero-hero ini sangat kuat juga dan bebreapa META.

Bagi yang penasaran bisa lihat dibawah ini ya untuk kalian coba;

Ling

Ling bisa dibilang sebagai hero paling mobile saat ini. Hero ini memiliki mobilitas yang sangat tinggi dan sulit sekali ditangkap. Dirinya juga memiliki kecepatan yang besar dalam melakukan roaming.

Hal ini membuatnya jadi pilihan utama banyak orang yang memiliki fast hand dan mekanik tinggi. Melawan Ling juga tidak mudah karena bisa saja dirinya kabur lalu kembali lagi untuk menyerang kalian.

Tapi kelemahannya berada di stamina yang sangat mudah habis. Dirinya butuh buff biru dan tanpanya hampir tidak mungkin menggunakan Ling dengan efektif. Hal ini yang membuatnya cukup balance.

Benedetta

Selanjutnya ada Benedetta. Pastinya kaliah paham kan mengapa dirinya masuk ke daftar ini. Benedetta memiliki kecepatan yang sangat tinggi berkat pasif dan dash miliknya. Semua skillnya membuat Benedetta tidak bisa diam.

Bagi musuh yang tidak berpengalaman, melawan Benedetta adalah mimpi buruk. Hal ini karena dirinya sulit sekali ditangkap jika kalian tidak membawa banyak CC. Benedetta juga tidak menggunakan mana yang tinggi untuk skillnya.

Dirinya tapi rentan di burst dan CC jika ingin dicounter. Tapi bukan hal mudah karena banyak yang menggunakan build sustain agar Benedetta mereka makin sulit ditangkap dan sangat tebal ketika dimainkan sebagai hero mobile terkuat di Mobile Legends.

Hayabusa

Hayabusa sangat sulit sekali ditangkap jika penggunanya merupakan pemain fast hand. Mampu bergerak dengan sangat cepat berkat bayangan miliknya membuat Hayabusa akan mengerikan jika tidak di counter.

Tapi setidaknya walau Hayabusa sangat sulit ditangkap, dirinya mudah ditebak jika team kalian rapih komunikasinya. Hal ini karena Hayabusa hanya bisa teleport ke bayangan miliknya yang mana harus dimanfaatkan.

Dirinya tapi setidaknya rentan di burst dan diberikan CC lock. Harus kalian manfaatkan kelemahannya ini yang mana bisa jadi solusi melawan Hayabusa. Tapi jika dirinya fast hand ya kalian akan sulit juga.

Paquito

Paquito memiliki mobilitas yang sangat baik dan mungkin bisa dibilang sebagia hero mobile paling kuat. Hal ini karena hampir semua skillnya merupakan skill movement dan semua skillnya bisa di spam terus.

Di tangan yang tepat kalian akan merasakan bagaimana sulitnya melawan Paquito. Sulit ditangkap, sustain tinggi, dan damage tinggi jadi ciri khas hero ini. Hal ini yang membuatnya agak mengerikan.

Sebagai preman offlane, dirinya bisa terus-menerus memberikan damage tanpa henti. Hampir tidak pernah diam, tentunya bisa sangat sulit jika kalian tidak siap melawannya. Sangat mobile dan licin.

Chou

Chou adalah fighter yang seringkali jadi tank. Dirinya juga memiliki mobilitas yang sangat tinggi dan membuatnya jadi hero mobile terkuat di Mobile Legends. Tetapi sekarang dirinya terkena nerf karena reset skill 2 harus kena skill 1 nya.

Yang membuat Chou sangat mobile adalah skill set miliknya. Skill 1 miliknya membuatnya cukup jauh bergerak, skill 2 bisa anti cc dan dash. ultinya bisa membuatnya cukup jauh juga jika mengenai lawan.

Agak sulit unutk mengcounter Chou karena kecepatannya yang tinggi. Belum lagi jika dirinya digunakan oleh pemain yang sangat paham dan bisa menggunakannya. Hal ini membuatnya makin sulit ditangkap.

Wanwan

Wanwan sangat menarik nih karena dirinya bisa melakukan mini dash ketika menyerang. Nah selain itu dirinya juga bisa diblang semakin cepat ketika ASPD nya makin tinggi karena wind up serangan bisa terpotong.

Hero ini sangat mobile dan bahkan beberapa pemain Wanwan yang sangat ahli bisa memanfaatkan pasif miliknya untuk menghindari skill shot. Bukan hal mudah menggunakan Wanwan memang di tingkat atas.

Wanwan tapi setidaknya masih seorang marksman yang berarti mudah dibunuh. Mobilitasnya juga tidak begitu hebat karena hanya sulit ditangkap dan kuat dalam kiting. Bagi hero burst dan bisa memiliki reach bagus bukan masalah.

Kagura

Kagura pastinya kalian paham mengapa masuk ke daftar ini. Ya, dirinya merupakan hero yang sangat mobile dan mampu kiting dengan sangat kuat. Di tangan pemain ahli, Kagura akan sulit sekali dilawan.

Kecepatan berpindah yang cepat dan memiliki mobilitas yang tinggi membuatnya menjadi mage yang cukup populer. Hal ini didukung juga damage tinggi miliknya yang membuat banyak orang senang menggunakannya.

Nah itulah beberapa hero mobile terkuat di Mobile Legends yang mungkin bisa jadi pilihan kalian. Hero-hero mobile ini sangat sulit ditangkap dan sangat licin jika digunakan dengan pemain yang handal.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie