Pengertian Mixed Damage, Kemampuan Khusus Yang OP di Mobile Legends (ML)
Dengan kemampuan khusus Mixed Damage ini hero tersebut dapat menggabungkan item apapun untuk digunakan, dan tidak masalah jika hero dengan kemampuan Mixed Damage menggunakan Physical Item, Magical Item atau bahkan keduanya sekalipun.
Bagi kalian merupakan gamer Mobile Legends pastinya pernah membaca sekilas mengenai Specialty Mixed Damage, Kemampuan khusus tersebut terbilang cukup langka dan hanya dimiliki oleh segelintir hero saja. Nah berikut ini kami akan memberikan pengertian dari Mixed Damage dan hero apa saja yang memiliki kemampuan tersebut.
Pada game Mobile Legends sendiri memiliki sebanyak 15 Specialty atau Kemampuan Khusus pada masing-masing heronya. Kemampuan tersebut akan terus bertambah seiring bertambahnya update terbaru di Mobile Legends.
Misalkan saja sebelumnya Moonton memiliki hero hybrid Fighter dan Mage yang mana hero role tersebut kini hanya disebut sebagai hero Fighter saja namun dengan Specialty Magic Damage yang memang memiliki kemampuan sama seperti sebelumnya namun hanya di pisah saja.
Lalu, Specialty lain adalah Mixed Damage, yang mana hanya dimiliki oleh dua hero saja di Mobile Legends. Dan mungkin kedepannya akan bertambah. Nah apa sih arti dari Mixed Damage di Mobile Legends?
Apa Itu Mixed Damage di Mobile Legends?
Mixed Damage adalah spesialisasi yang diberikan pada hero di Mobile Legends yang memiliki kemampuan untuk menggunakan Magic dan Physical Damage. Dengan kemampuan ini memungkinkan suatu hero dapat memberikan gameplay yang beragam, strategis dan dapat beradaptasi dengan mudah dalam suatu pertandingan.
Dengan kemampuan khusus Mixed Damage ini hero tersebut dapat menggabungkan item apapun untuk digunakan, dan tidak masalah jika hero dengan kemampuan Mixed Damage menggunakan Physical Item, Magical Item atau bahkan keduanya sekalipun.
Hero dengan Mixed Damage damage sendiri tidaklah banyak. Pada game Mobile Legends hanya terdapat dua hero saja yang memiliki Specialty ini. Nah penasaran apa saja hero tersebut?
Hero Dengan Specialty Mixed Damage Mobile Legends
Yap benar, hanya dua hero yang memiliki kemampuan Mixed Damage, nah berikut daftar heronya.
Kimmy
Hero pertama dengan Specialty Mixed Damage adalah Kimmy. Hero ini memiliki role hybrid marksman dan juga mage. Tentu berkat kemampuan hybrid tersebut Kimmy memiliki Specialty Mixed Damage.
Kemampuan Mixed Damage tersebut terdapat pada skill Maximum Charge Kimmy yang baik itu Magic atau Physical item yang digunakannya akan membuat serangan damage kimmy semakin sakit. Oleh karena itulah banyak pemain yang menggunakan Kimmy dengan item keduanya.
Esmeralda
Tak hanya Kimmy saja, yang mengejutkan adalah Esmeralda. Ternyata hero Tank hybrid Mage ini memiliki kemampuan Mixed Damage. Kemampuan Falling Starmoon yang dimilikinya dapat menggabungkan efek dari Physical maupun Magic ATK.
Hal ini tentu saja membuat Esmeralda akan sangat cocok menggunakan item apapun. Baik menggunakan Item Physical atau Magic dan bahkan keduanya sekaligus dan Esmeralda dapat mengakumulasi damage yang dihasilkannya.
Nah itu saja penjelasan mengenai pengertian Mixed Damage serta beberapa hero yang memiliki kemampuan tersebut. Semoga saja ulasan diatas dapat bermanfaat khususnya bagi kalian yang merupakan gamer Mobile Legends.