Apa yang Membedakan Pro Player dengan Noob Player di PUBG Mobile?

Sebenarnya banyak sekali perbedaan antara pemain pro dan pemain noob yang bisa kita bahas. Namun di kesempatan yang terbatas ini kami akan membahas dua hal yang mendasar terkait perbedaan kedua jenis pemain PUBG Mobile tersebut.

Dari jutaan pemain aktif PUBG Mobile, terdapat pemain noob yang paling pemula sampai dengan pemain pro yang paling jago. Lantas apa yang membedakan pro player dengan noob player di PUBG Mobile? Berikut ini penjabarannya.

PUBG Mobile merupakan game battle royale populer yang memiliki jutaan pemain aktif yang tersebar di seluruh dunia. Besarnya komunitas tersebut terbagi menjadi berbagai jenis pemain.

Misalnya kita bisa bagi pemain berdasarkan skill permainan. Maka kita akan menemukan para pro player yang tergabung di tim esports PUBG Mobile. Ataupun mereka yang bermain jago untuk mengincar tier conqueror musiman.

Baca juga: Cara Lempar Panci PUBG Mobile

Sementara itu ada pula para pemain pemula. Mereka ini cenderung disebut dengan pemain noob. Hal itu karena permainan mereka yang payah ketika di game. Nah berikut ini perbedaan pemain pro dengan pemain noob di PUBG Mobile.

Perbedaan Pro Player dan Noob Player

 apa yang membedakan pro player dengan noob player

Sebenarnya banyak sekali perbedaan antara pemain pro dan pemain noob yang bisa kita bahas. Namun di kesempatan yang terbatas ini kami akan membahas dua hal yang mendasar terkait perbedaan kedua jenis pemain PUBG Mobile tersebut.

1. Penguasaan Senjata

Poin pertama yang menjadi perbedaan antara pemain pro dan pemain noob di PUBG Mobile ialah soal penguasaan senjata. Seperti yang kita tahu bahwa PUBG Mobile menyediakan beragam jenis senjata yang hadir lengkap dengan detail dan spesifikasinya.

Maka dari itu setiap senjata memiliki stats yang berbeda dan cara menggunakannya pun tak sama. Nah kita bisa melihat bahwa pemain pro yang sudah memiliki jam terbang yang lama akan mampu menguasai senjata.

Jika pun mereka menggunakan senjata yang sulit dikendalikan karena memiliki recoil yang tinggi, mereka mampu mengantisipasinya. Misalnya dengan menggunakan attachment tertentu ataupun lewat trik permainan.

 apa yang membedakan pro player dengan noob player
YT/casetoo

Sementara itu pemain noob mungkin memiliki pengetahuan akan stats senjata. Namun pengetahuan tersebut tidak bisa mereka gunakan ketika di game karena jam terbang yang masih singkat.

Hasilnya mereka cenderung melakukan looting sembarang. Mendapatkan senjata apa saja tanpa mengerti bagaimana seharusnya menggunakan senjata tersebut. Akhirnya mereka asal menembak tanpa tahu cara penggunaan yang baik dan benar.

2. Reflek Ketika di Game

 apa yang membedakan pro player dengan noob player
Skyegrid

Poin kedua yang juga menjadi perbedaan jelas antara pemain pro dan pemain noob ialah reflek ketika di game. Poin kedua ini lagi-lagi disebabkan karena jam terbang permainan mereka.

Pemain pro yang memiliki jam terbang permainan yang lama akan hafal dengan tempat-tempat di map. Sehingga mereka tidak akan kebingungan ketika harus rotasi dari satu tempat ke tempat lainnya.

Selain itu pemain pro pun paham untuk membaca mini-map. Ia tahu jika ada suara-suara tertentu di sekitarnya berarti ada pemain lain di sekitarnya. Ia pun bisa mendeteksi keberadaan pemain lain tersebut.

Sementara itu pemain noob cenderung bingung ketika di game. Hal itu karena mereka belum terbiasa menjelajahi map. Hasilnya mereka terlihat seperti pemain tersesat yang tak mengerti arah.

Selain itu ketika ada suara di sekitar mereka, terutama suara ledakan dan tembakan, mereka akan panik. Hasilnya mereka akan berlari tak karuan karena tidak mengetahui juga dari mana suara itu berasal.

Baca juga: Dapatkan Parasut Emoji Bahagia Di Frost Festival PUBG Mobile Sekarang Juga!

Itulah 2 poin besar yang membedakan pemain pro dan pemain noob di PUBG Mobile. Semuanya tergantung dari seberapa lama jam terbang permainan  seorang pemain. Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie