Bocoran Skin Legend Valir Infernal Blaze Mobile Legends (ML), Rilis 2022?
Berikut bocoran skin Legends hero Valir Infernal Blaze di Mobile Legends.
Skin Legend merupakan skin dengan kasta tertinggi yang ada pada game Mobile Legends. Skin ini memiliki harga yang paling mahal dan hanya rilis setahun sekali. Nah rumornya, ada bocoran skin Legends hero Valir – Infernal Blaze terbaru yang kemungkinan rilis di tahun 2022.
Sebelumnya kita sempat memberikan bocoran mengenai skin satu ini, namun saat ini masih belum ada informasi lanjut mengenai kasta skin hero Valir ini, nah dalam bocoran terbaru, ada clue yang dimana kemungkinan besar bahwa skin berikutnya untuk hero Valir adalah skin Legend.
Nah bagi kalian penasaran. Berikut ini informasi mengenai bocoran skin Legends hero Valir Infernal Blaze di Mobile Legends. Skin ini diperkirakan akan rilis tahun depan. Seperti apa tampilannya.
Bocoran Skin Legend Valir Infernal Blaze Mobile Legends
Update baru Mobile Legends Patch Note 1.5.96 hari ini memberikan beberapa clue mengenai skin Legend hero Valir. Terdapat sebuah skin Blank pada skin baru hero Valir dengan tag “Legend”
Tak hanya itu, dibagian bawah skin blank tersebut terdapat nama Infernal Blaze yang mana sudah kemungkinan besar bahwa skin ini akan menjadi skin Legend berikutnya.
Melihat dari bocoran sebelumnya mengenai skin terbaru hero Valir yang hadir dalam survei, ada tampilan desain mengenai skin Valir dengan nama Infernal Blaze. Tampilan skin ini sangat keren dan sangat penuh dengan aura merah api di setiap bagian tubuhnya.
Hal ini juga semakin pasti karena Valir hampir memiliki semua kasta skin hero. Ia sudah memiliki banyak skin mulai dari skin Normal, skin Elite, skin Spesial, skin Epic biasa, hingga skin Collector.
Lengkapnya semua kasta skin tersebut menarik kesimpulan bahwa jika ada skin terbaru kedepannya, maka skin tersebut adalah skin Legend. Dan rupanya hal ini benar terjadi dengan adanya skin Blank dengan tag “Legend” di Advanced Server yang dirilis hari ini.
Tanggal Rilis Skin Legend Valir Infernal Blaze Mobile Legends
Hadirnya bocoran skin Legend terbaru hero Valir ini membuat penulis dapat menyimpulkan kapan skin terbaru ini akan hadir di Original Server.
Hal ini cukup mudah ditebak, karena memang skin legend hanya dirilis satu pada setiap tahunnya. Sebelumnya skin Legend Gusion dirilis pada tanggal 30 Mei 2020, dan kemudian skin Legend hero Granger dirilis 30 Maret 2021.
Dengan adanya dua informasi diatas, kemungkinan besar bahwa skin Legend hero Valir Infernal Blaze ini akan rilis sekitar bulan Maret – Juni di tahun 2022 mendatang.
Nah bagaimana menurut kalian mengenai skin Legend baru ini? Khususnya user hero Valir sepertinya kalian harus bersiap-siap untuk menabung mendapatkan dari sekarang.
Pasalnya untuk harga satu skin Legend sendiri berkisar sekitar 10K – 12K diamond untuk mendapatkan. Skin Valir Infernal Blaze ini bisa kalian dapatkan pada event Magic Wheel di Mobile Legends.