7 Tank Jungle Terbaik Mobile Legends (ML) Yang Wajib Digunakan
Bermain tank jungle memang agak berbeda karena kalian harus mengganti gaya bermain kalian. Jika jungler biasanya jadi core late game di META sebelumnya, kali ini bisa dianggap sebagai greedy support.
Saat ini memang hero-hero sustain dan tank sangat populer di META kali ini. Beberapa tank jungle terbaik Mobile Legends (ML) ini bisa jadi salah satu hero yang menguntungkan kalian nantinya di Mobile Legends.
Bermain tank jungle memang agak berbeda karena kalian harus mengganti gaya bermain kalian. Jika jungler biasanya jadi core late game di META sebelumnya, kali ini bisa dianggap sebagai greedy support.
Greedy support adalah hero yang diantara support dan core. Mereka seperti support, tapi butuh farming banyak untuk membantu team. Tank jungle sangat kuat dalam hal ini karena impact mereka bagi team cukup tinggi.
Jadi istilah greedy support jangan kalian samakan dengan para support yang roaming dan jarang farming. Hal ini karena hero-hero ini memiliki impact yang tinggi jika mereka mendapatkan item core mereka.
Tank Jungle Terbaik Mobile Legends (ML)
Saat ini untuk posisi jungle sebenarnya cukup bebas siapa yang akan mengisinya. Banyak yang mulai bisa mengerikan ketika bermain di jungle karena bermain sebagai jungle memiliki map control dan tempo yang baik.
Bagi kalian yang penasaran bisa nih langsung cek dibawah ini;
Baxia
Baxia tentunya sudah tidak aneh lagi menempati jungle. Dirinya memiliki damage yang tinggi berkat skill spam dan juga mobilitas yang sangat baik untuk roaming. Sebagai jungle, Baxia sangat cocok digunakan sebagai map controller dan roamer handal.
Karina
Karina memang merupakan hero mage, tapi belakangan ini populer sebagai tank jungle terbaik Mobile Legends. Damage Karina yang sudah sangat tinggi ini agak overkill memang jika di build damage. Hal ini yang membuatnya dibuat tank dan memang sangat mengerikan.
Hylos
Hylos juga bisa kalian mainkan sebagai jungler. Hal ini karena Hylos memiliki damage AoE sustain dan juga dirinya yang sulit dibunuh. Mirip dengan Baxia, hanya saja dirinya tidak memiliki mobilitas yang tinggi.
Akai
Untuk Akai, memainkannya sebagai tank jungle terbaik Mobile Legends mungkin agak lambat, tapi damage 1v1 nya cukup kuat dan memang bisa mengerikan. Hal ini karena skill miliknya dan kombo Akai yang berbahaya jika sempurna.
Uranus
Uranus dari teori memang sangat kuat bahkan di lane saja dirinya bisa mengerikan. Sebagai jungler juga Uranus bisa kalian mainkan. Tank jungler Uranus bisa lebih aktif melakukan invade dan agresif dalam roaming.
Balmond
Balmond juga bisa kalian mainkan sebagai jungler. Hal ini karena Balmond memiliki sustain dan damage yang tinggi. Belum lagi dirinya bisa sangat cepat ketika farming yang mana membuat Balmond efektif.
Gatotkaca
Gatotkaca adalah hero yang sangat tebal dan sulit sekali dilawan. Sebagai jungler tanker, Gatotkaca harus bermain agresif karena dirinya akan semakin tebal ketika dirinya mulai sekarat. Damagenya juga sangat tinggi.
Nah itulah memang beberapa tank jungle terbaik Mobile Legends yang bisa kalian gunakan. Hero-hero ini bisa jadi ancaman ketika kalian mainkan dengan benar dan tentunya bisa sangat kuat jika bisa dimanfaatkan.