Guide Hero AoV Krixi, Mage Nuker Dengan Jarak Yang Jauh

Sangat ditakuti dalam teamfight dengan nuke damage yang sangat tinggi, Krixi juga memiliki ulti yang berefek besar dalam teamfight. Mampu memberikan damage tinggi ke banyak hero yang  didekatnya, Krixi yang dilindungi support/tank yang baik dapat menjadi ancaman

Krixi adalah mage yang memiliki AoE damge sangat tinggi. Krixi juga mempunyai range skill yang cukup jauh dan AoE ulti yang cukup besar membuatnya dapat menjadi mage zoning yang cukup kuat dalam lane maupun teamfight. Kombo S1 -> S2 -> S1 miliknya memiliki damage yang cukup besar. Dengan mudah membersihkan lane dan membunuh musuh, Krixi juga dapat melakukan rotasi lebih cepat.

Sangat ditakuti dalam teamfight dengan nuke damage yang sangat tinggi, Krixi juga memiliki ulti yang berefek besar dalam teamfight. Mampu memberikan damage tinggi ke banyak hero yang  didekatnya, Krixi yang dilindungi support/tank yang baik dapat menjadi ancaman

Guide Hero AoV Krixi

PRO DAN KONTRA

PRO

  • Damage yang sangat tinggi
  • Damage AoE yang fatal
  • Mobilitas yang baik berkat pasif

KONTRA

  • Squishy
  • Hero skill shot

STRATEGI DASAR

Krixi sangat cocok bermain di mid lane, walau begitu dirinya juga mampu mengisi jungle walau tidak terlalu baik. Krixi dalam lane hanya butuh menggunakan S1 untuk megenai creep dan hero lawan, membuatnya sangat kuat dalam lane karena memiliki creep wave clear dan harass dalam satu paket skill. Komno Krixi juga sangat sakit di early game membuatnya mematikan melawan hero squishy di mid dan ganking.

Krixi yang mempunyai skill creep wave clear juga dapat melakukan rotasi dan ganking dengan cepat, oleh karena itu manfaatkan early game Krixi untuk menshutdown lane lain sambil mengumpulkan gold dengan cepat.

STRATEGI PERTARUNGAN

Dalam 1v1 Krixi cukup kuat jika tidak terkena burst. Dengan kombo miliknya hero squishy dapat mati dengan cepat tanpa merespon karena burst tinggi dan CC yang bagus. Berkat pasif miliknya, Krixi dapat bergerak cepat ketika melancarkan skill membuatnya dapat melakukan kiting dengan efektif. Krixi harus menjaga jarak dan melakukan spam agar lebih aman.

Krixi sangat kuat dalam teamfight karena semua skill miliknya bersifat AoE. Spam terus S1 miliknya dan kontrol musuh dengan S2 miliknya. Dengan menjaga jarak dan terus bergerak Krixi akan sulit ditangkap jika musuh tidak memiliki lockdown. Jika musuh mulai sekarat Krixi dapat menggunakan ulti dan masuk ke pertarungan. Ulti Krixi juga dapat digunakan ketika kabur, memberi damage tinggi ke hero yang mengejarnya.

ITEM BUILD

Item core milik Krixi adalah Boomstick dan Hecate. Kedua item ini akan memberikan damage yang sangat tinggi. Phoenix Tear dapat diganti di mid-late game dengan item lainnya seperti tambahan item piercing atau Frosty Revenge untuk mengontrol musuh lebih lanjut. Arctic Orb juga dapat diganti dengan item lainnya seperti Tome of the Reaper jika dibutuhkan.

ARCANA

Krixi membutuhkan arcana yang sangat membantu damage nya semakin lanjut. Arcana seperti Violate, Devour, dan Hex sangat membantu Krixi.

Itulah Guide Hero AoV Krixi, Mage Nuker Dengan Jarak Yang Jauh yang bisa kalian terapkan ketika bermain hero arena of valor ini. Pastikan kalian memiliki build yang baik ya!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie